Terkait Gas Air Mata dalam Kerusuhan Kanjuruhan, Yunus Nusi: Itu Termasuk Langkah Antisipatif
Sumber: suara.com

Ada Gas Air Mata dalam Kerusuhan Kanjuruhan, Yunus Nusi: Itu Langkah Antisipatif

Catrine Mega - October 2, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Terkait gas air mata dalam kerusuhan Stadion Kanjuruhan, EXCO PSSI, Yunus Nusi, menyebutkan bahwa itu adalah langkah antisipatif dari pihak keamanan.

Berdasarkan kronologi kejadian, kericuhan tersebut tidak terjadi karena pertikaian antar kedua belah pihak suporter, melainkan karena petugas keamanan menembakkan gas air mata ke arah suporter.

Sumber: jatim.inews.id

Tindakan tersebut menyebabkan kepanikan yang berujung saling dorong-mendorong antar suporter untuk bisa keluar dari stadion. Dari keterangan Polda Jatim, jumlah korban banyak ditemukan di sekitar pintu keluar, yang semakin menguatkan dugaan penyebab kericuhan tersebut adalah gas air mata. Menanggapi tudingan tersebut, Yunus Nusi selaku Sekjen PSSI memberikan penjelasannya.

“Tragedi tersebut terjadi begitu cepat sehingga pihak keamanan juga mengambil langkah-langkah yang tentu dari pihak keamanan sendiri dilakukan sebagai antisipasi karena memang kita lihat bersama pasca pertandingan tersebut dari suporter banyak yang ke lapangan dan pihak keamanan tentu mengambil langkah-langkah antisipatif,” jelasnya pada awak media.


Baca juga:


Sekjen PSSI itu menegaskan bahwa setiap tindak keamanan yang dilakukan saat kerusuhan sudah mendapat pengarahan dari PT LIB dan panitia pelaksana.

“Tentu kami selalu melakukan evaluasi, termasuk juga sampai koordinasi dengan komite disiplin. Tragedi kerusuhan ini akan menjadi evaluasi yang sangat serius yang harus dilakukan PSSI, PT LIB, dan semua pihak. PSSI sudah pernah menyampaikan regulasi tentang standar operasional penyelenggaraan sebuah kompetisi, baik kepada panpel dan klub melalui PT LIB. Tentu setelah ini pasti ada hal-hal yang akan dikaji kembali tentang perjalanan kompetisi Liga 1, khususnya, bahkan kompetisi lainnya.”

Yunus menegaskan bahwa semua pihak yang terlibat, mulai dari PSSI, PT Liga Indonesia Baru, pihak kepolisian, bahkan FIFA akan turun tangan untuk melakukan investigasi menyeluruh atas kejadian mengenaskan yang terjadi kemarin malam.

“Kita tentu menyerahkan sepenuhnya proses investigasi kepada pihak yang ditunjuk, mulai dari kepolisian hingga PSSI, yang saat ini sudah berjalan. Seperti yang saya sampaikan tadi, kita tunggu saja di sore hingga malam hari keterangan yang akan disampaikan oleh ketua umum dan tim yang sudah ada di Malang,” tutur Yunus. (MI)

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com