Tiga Pemain Cologne Positif Corona, Bundesliga Tetap Digelar Bulan Ini

Tiga Pemain Cologne Positif Corona, Bundesliga Tetap Digelar Bulan Ini

Fido Moniaga - May 3, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Saat rencana melanjutkan kembali Bundesliga pada 9 Mei terus menguat, tiga pemain Cologne malah terinfeksi virus Corona. Namun, direktur olahraga Bayer Leverkusen, Simon Rolfes masih pede, Liga Jerman tetap akan lanjut.

Cologne baru saja mengumumkan tiga pemainnya positif terpapar Covid-19 pada Sabtu (2/5/2020) waktu setempat. Hasil itu diketahui setelah klub melakukan tes pada latihan hari Kamis (30/4/2020) lalu.

Dengan tiga pemain Cologne positif terinfeksi Corona sesungguhnya berpotensi langsung mengganggu rencana Bundesliga yang ingin melanjutkan kembali kompetisi pada awal Mei ini. Adapun kepastian bakal jadi tidaknya liga dilanjutkan kembali baru akan diketahui pada pertemuan yang rencananya digelar pada Rabu (6/5/2020) mendatang.

Namun direktur keolahragaan Bayer Leverkusen, Simon Rolfes masih percaya diri kompetisi tetap bisa diteruskan sesuai rencana semula, dengan mengacu pada protokol kesehatan yang ketat dan digelar tanpa penonton. Karena menurutnya, sudah ada rencana-rencana terkait penanganan jika ada pemain yang terinfeksi, termasuk pengujian setiap 3 hari sekali sebelum pertandingan.


Baca Juga:



“Hal terpentingnya adalah kami mendapatkan timbal balik dari para politisi terkait konsep kami untuk laga-laga tanpa penonton. Mereka berpikir bahwa kami bisa melakukannya.” ucap Simon seperti dilansir dari
BBC Sport.

“Dalam pekan ini, kita akan mengetahui keputusan yang akan diambil. Saya tak tahu persisnya, tapi saya berharap bisa bermain di bulan Mei ini, bisa minggu kedua, pertengahan atau akhir Mei.” jelasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com