Totalitas! Presiden Frankfurt Ingin Buat Nonbar di Buckingham Palace
Sumber: bild.de

Totalitas! Presiden Frankfurt Ingin Buat Nonbar di Buckingham Palace

Muhammad Ilham - April 27, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Eropa – Demi mendukung tim kesayangannya, Presiden Eintracht Frankfurt, Peter Fischer, ingin mengadakan nonton bareng (nonbar) di depan istana kerajaan Inggris, Buckingham Palace.

Selain menyingkirkan FC Barcelona dari Liga Eropa, kunjungan Eintracht Frankfurt ke Camp Nou memberikan cerita menarik lainnya. Camp Nou yang seharusnya menjadi kandang Blaugrana, berubah menjadi kandang die Adler.

Ingin mengulang sejarah tersebut, para suporter Eintracht Frankfurt berusaha untuk melakukan invasi besar-besaran dari Jerman ke Inggris, tepatnya London. Bukan karena ‘kebanggaan’ bisa mendominasi suara, namun semua itu mereka ingin lakukan untuk mendukung klub kecintaan mereka, Eintracht Frankfurt.

Berharap bisa menonton klub kesayangan secara langsung, pihak West Ham United selaku lawan mereka di semifinal Liga Eropa nanti melakukan pembatasan tiket. The Hammers hanya memberikan 3,000 tiket saja kepada suporter Frankfurt untuk leg pertama semifinal Liga Eropa yang diselenggarakan pada Jumat (29/4) dini hari WIB.

Akan tetapi, bukan Frankfurt jika tidak memiliki akal untuk bisa awayday. Presiden Eintracht Frankfurt, Peter Fischer, mengatakan bahwa dia akan memfasilitas para suporter yang ingin pergi ke London. Fasilitas tersebut adalah melangsungkan nonbar di London.


Baca Juga:


“Saya tidak ambil pusing dengan peraturan tersebut, tidak peduli di mana pun kami bermain di Eropa. Saya belum menentukan tempatnya – ada beberapa tempat di London. Mengapa tidak di depan istana Buckingham saja? Tidak ada kegiatan atau acara yang berlangsung di sana saat ini…. Kami akan coba mengelolanya. Dan, kami akan lebih dari 3,000 orang!” ucap Peter Fischer yang diambil dari BILD.

Terima Kasih, Eintracht Frankfurt!
Sumber: Twitter @eintracht_eng

Memang, hal ini tentunya akan menjadi penjelas betapa fanatiknya suporter Eintracht Frankfurt. Namun, ini akan menimbulkan permasalahan lain. Sebelumnya, di babak 16 besar Liga Eropa, suporter Frankfurt sudah terlibat bentrok dengan suporter West Ham United.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Eropa hanya di Vivagoal.com