Van Dijk tuk Liverpool, Saatnya Terus Membuat Sejarah

Van Dijk Bek Terbaik di Premier League, Benarkah?

Fachrizal Wicaksono - May 11, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Legenda Manchester City, Vincent Kompany menyebut jika Virgil Van Dijk merupakan sosok bek terbaik Premier League saat ini melihat perubahan yang dibuatnya di Liverpool.

Van Dijk sendiri berlabuh ke Liverpool dari Southampton dengan mahar 75 juta pounds pada Januari 2018. Harga yang sempat membuatnya menjadi bek termahal di dunia itu dibayar dengan performa super impresif.

Bek asal Belanda tersebut bahkan langsung membawa Liverpool menembus final Liga Champions di musim perdananya. Ia kemudian memenangi kejuaraan tersebut di musim berikutnya.

https://www.instagram.com/p/B_4sPStHRc6/?utm_source=ig_embed

Kompany pun menyebut jika Van Dijk pantas menyandang predikat sebagai bek terbaik Premier League bahkan dalam sepanjang sejarah. Pilihannya tersebut didasari oleh dampak yang dibawa Van Dijk dalam tim.

“Saya akan mengatakan Virgil van Dijk,” kata Kompany ketika diminta memilih siapa bek tengah terbaik oleh SPORT.

“Aneh, karena memang ia belum lama menjadi perhatian karena selama ini nama-nama yang kita sebutkan, John Terry, Rio Ferdinand, mereka semua sudah lama beraksi.”

“Tapi bukti yang ditunjukkannya dalam beberapa tahun terakhir, semakin terasa jelas bahwa ia akan berada di level teratas, sebelum ia sebenarnya bisa sampai ke sana.”


Baca Juga:


“Dari apa yang saya lihat soal pengaruh pada tim dan seorang bek itu tidak pernah menonjolkan kemampuannya sendiri, semua tentang komunikasi dengan pemain lain dan bagaimana cara membuat tim menjadi lebih solid.”

“Liverpool sebelum ada Van Dijk dan sesudah ada dirinya, benar-benar berbeda dan saya akan menyebutnya [sebagai bek terbaik di Premier League] karena pertimbangan itu.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com