Varane Luar Biasa, Tapi Tetap Buruh Adaptasi di Liga Inggris
Raphael Varane, Detik Sport

Varane Luar Biasa, Tapi Tetap Buruh Adaptasi di Liga Inggris

Rangga - July 28, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga – Mantan pemain Manchester City, Danny Mills tidak meragukan kualitas Raphael Varane. Namun menurutnya, eks bek Real Madrid itu tetap butuh adaptasi lebih guna dapatkan status sebagai salah satu bek terbaik di Inggris

Dalam waktu dekat, Varane akan menjadi bagian dari Manchester United musim depan. Hal ini setelah raksasa Liga Inggris tersebut baru saja merilis pernyataan kesepakatan transfer dengan sang pemain juga Real Madrid. Kehadiran Varane jelas menjadi angin segar bagi pertahanan Manchester United. Pasalnya, pemain Timnas Inggris sudah memenangkan segalanya bersama dengan Real Madrid.

Namun demikian, Milis menyebut jika Varane masih butuh waktu untuk bisa beradaptasi dengan Liga Inggris. Ia tidak menyangkal kualitas yang dimiliki Varane, namun kompetisi terbaik di Inggris itu berbeda dengan La Liga Spanyol.

“Kita tahu silsilahnya. Kita tahu dia adalah pemain dengan talenta yang luar biasa,” kata Mills kepada talkSPORT. “Jelas sering bermitra bersama Sergio Ramos selama beberapa tahun terakhir. Dia akan membutuhkan sedikit waktu untuk beradaptasi dengan Manchester, dengan cuaca Manchester. Tapi yang lebih penting adalah Premier League.”


Baca Juga:


“Kami tahu dia memenangkan segalanya tetapi dia memiliki satu atau dua masalah cedera dan dia tidak bermain di setiap pertandingan, setiap musim – dia memiliki masalah cedera dalam beberapa tahun terakhir. Saya pikir dia mungkin butuh sedikit waktu untuk menyesuaikan diri dengan kerasnya Premier League.”

Lebih lanjut Milis menjelaskan jika setiap pekan di Liga Inggris berjalan sangat sulit. Berbeda dengan La Liga yang hanya sebagian pertandingan saja yang akan membuat Varane bekerja keras.

“Kami tahu di Spanyol mungkin ada setengah lusin pertandingan yang sangat sulit di liga jika Anda mengesampingkan Liga Champions tetapi di Premier League itu terjadi setiap minggu,” lanjutnya. “Ketika Anda berbicara dengan semua pemain asing yang datang, mereka selalu berbicara tentang intensitas Premier League – menghadapi tim papan bawah Anda harus berjuang mati-matian selama 90 menit setiap minggu – tidak ada pertandingan yang mudah dan itu akan membutuhkan waktu untuk membiasakannya.” (HS)

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com