Mark Van Bommel Dikaitkan Dengan Pemain Muda PSV
Mohamed Latharen – Liga Olahraga

Wolfsburg Dikaitkan Dengan Pemain Muda Bertalenta PSV

Catrine Mega - July 2, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Pelatih baru Wolfsburg, Mark Van Bommel dikabarkan akan memboyong, Mohamed Lhataren, dari PSV Eindhoven. 

Van Bommel mengaku dirinya sudah mengenal pemain muda tersebut saat masih bermain di tim junior. Setelah pindah ke Wolfsburg pun ia masih memiliki keinginan membawanya ke tim utama.

“Saya sangat mengenal Mo. Ketika dia berusia lima belas atau enam belas tahun, saya mendapatkannya di PSV U19. Dan saya membawanya ke tim utama,” ungkapnya seperti dikutip ESPN NL.

Pelatih yang pernah menjadi pemain Bayern Muncich itu mengisyaratkan kepada media bahwa ia masih sangat tertarik membawa Latharen dan ingin membawanya ke Wolfsburg musim depan.

“Saya pikir Anda tahu pendapat saya tentang Mo: Saya pikir dia adalah pemain yang sangat fantastis dan hanya anak yang baik, yang mencapai level teratas bersama saya.” tambahnya.

Pemain 19 tahun dikabarkan tidak menampilkan penampilan yang maksimal di musim terakhir. Van Bommel mengatakan ia tidak memahami apa yang terjadi padanya dan ia tidak ingin berspekulasi banyak tentang dirinya.


Baca Juga:


“Saya tidak tahu apa yang terjadi tahun lalu. Tapi aku tidak akan menelponnya. Itu bukan tugas saya. Akan buruk jika saya memanggilnya dengan saran,” ungkap Van Bommel.

Sang oelatih sendiri mengaku tidak heran jika dirinya selalu dikaitkan oleh Mohamed Latharen. Itu adalah hal yang wajar dan ia tidak akan pernah berbohong dan selalu mengakui bahwa pemain muda Belanda tersebut adalah talenta yang hebat.

“Saya selalu dikaitkan dengannya, tentu saja, karena saya pernah bekerja dengannya. Ke mana pun saya pergi, Mo akan selalu disebutkan. Dia hanya pria yang baik, pria yang baik, yang juga cocok denganku. Mungkinkah? Siapa tahu, kami selalu tertarik dengan pemain bagus,” pungkasnya. (DES)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com