5 Fakta Pelatih Asing Terbaik di Liga 1

5 Fakta Pelatih Asing Terbaik di Liga 1

Heri Susanto - July 25, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Berita Bola Sejak kometisi galatama dan perserikatan dilebur, banyak pelatih asing yang berseliweran di Indonesia. Namun hanya beberapa dari mereka yang bisa dikatakan sukses menuai prestasi bersama tim. Siapa saja mereka?

Edisi pertama Liga Indonesia dihelat pada musim 1994. Sejak saat itu, beberapa nama asing sempat keluar masuk melatih klub-klub Indonesia dan timnasnya. Nama-nama macam Ivan Kolev, Wim Rijsbergen, Peter Withe pernah melatih di tanah air.  Reputasi sebagai sosok yang pernah menukangi tim yang terbilang besar membuat para pelatih tersebut diharapkan bisa menuai prestasi.

Meski punya nama besar sebelumnya, beberapa nama justru gagal bersinar. Rijsbergen, White hingga Kolev gagal menukangi Timnas. Meski begitu, masih banyak pelatih asing yang kerap digunakan tim-tim lokal. Bahkan, beberapa nama dari Asia macam Raja Isa, Irfan Bakti hingga legenda sepakbola Singapura, Fandi Ahmad sempat menjalani peruntungannya di tanah air.

Bahkan untuk musim 2022/23, jumlah pelatih asing yang mentas di Indonesia terbilang besar. Dari 18 tim yang berlaga di Liga 1. 12 pelatih asing resmi menukangi berbagai klub. Hanya ada enam nama lokal yang melatih macam Aji Santoso (Persebaya), Seto Nurdiantoro (PSS Sleman), Widodo C. Putro (Bhayangkara FC), Rahmad Darmawan (Rans Nusantara), Nilmaizar (Dewa United) dan Djajang Nurdjaman (Persikabo).


Baca Juga:


Hal tersebut seakan menunjukan jika tim-tim lokal lebih mempercayai sosok asing yang pernah malang melintang di pesepakbolaan nasional lantaran sudah memiliki reputasi yang lumayan panjang. Selain itu, bedasarkan dari fakta di atas seakan membutkikan dari sisi pemahanam taktik, nama-nama asing boleh dibilang lebih unggul dari nama lokal.

Vivagoal merangkum ada 5 nama asing di pesepakbolaan nasional yang mampu menuai sukses dengan membawa timnya mendulang gelar juara. Beberapa di antarany bahkan pernah mempersembahkan lebih dari satu gelar juara. Siapa saja mereka? Berikut daftarnya.