5 Klub yang Diprediksi Raih Runner-up Shopee Liga 1 Indonesia

5 Klub yang Diprediksi Raih Runner-up Shopee Liga 1 Indonesia

Fachrizal Wicaksono - December 12, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

2. Persebaya

PersebayaPersebaya Surabaya telah mendapatkan tren positif dengan tidak pernah mengalami kekalahan selama enam pertandingan berturut-turut. Anak asuh Aji Santoso jaga asa dan ingin tampil dalam kompetisi Asia pada 2020 mendatang.

Tim Bajul Ijo -julukan Persebaya Surabaya- memang tampil sangat cemerlang dengan meraih 2 hasil imbang dan 4 kemenangan pada enam laga terakhirnya usai ditangani oleh Aji Santoso.

Bahkan yang terbaru, Persebaya telah menaklukkan rivalnya, Arema FC dengan skor yang meyakinkan 4-1. Alhasil, tim Bajul Ijo naik ke peringkat 3 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan meraih 48 poin.

Hanya selisih empat poin dari Borneo FC yang menjadi runner-up sementara Liga 1, Persebaya sangat yakin mereka bisa merebutnya pada tahun ini. Peluang Persebaya Surabaya untuk mendapatkan posisi kedua masih sangat terbuka dengan menyisakan tiga pertandingan yang akan mereka jalani.

Baca Juga: 5 Fakta Michel Platini, Legenda Juventus

Bila membandingkan empat pesaingnya yang merebut runner up pada tahun ini, Persebaya masih bisa memiliki peluang yang cukup besar dengan syarat Tim Bonek Mania tidak kalah saat menghadapi tiga tim yang akan mereka hadapi.

Seandainya, Persebaya dapat mendulang dua poin penuh saat melawan Arema FC dan Perseru Badak Lampung maka perolehan poin yang mereka dapat telah melampaui angka milik tim andalan Kalimantan, Borneo FC yang saat ini berada di posisi kedua.

Telah diketahui, saat ini tim Borneo FC telah gagal meraih kemenangan ketika bertemu dengan Persib Bandung. Ini merupakan peluang besar untuk anak asuh Aji Santoso untuk merebut posisi runner-up pada tahun 2019.