Hasil Piala FA: Leicester City Tantang Chelsea di Final
Vivagoal – Liga Inggris – Leicester City berhasil mengatasi perlawanan Southampton di laga semifinal Piala FA. Hasil tersebut membuat The Foxes bakal menantang Chelsea di partai puncak.
Pertandingan antara Leicester vs Southampton dihelat di Wembley Stadium, Senin (19/4/2021) dini hari WIB. Pasukan Brendan Rodgers langsung mengambil inisiatif serangan melalui tembakan Ayoze Perez di menit ketiga. Sayang, bola masih melebar dari target.
Selepas itu, kedua tim terus jual beli serangan dengan sama-sama memeragakan permainan terbuka. Namun, baru ada tembakan lagi di menit ke-23 melalui penyerang Leicester, Jamis Vardy. Namun bola sepakan penyerang timnas Inggris tersebut masih mampu diblok bek Soton.
Jamie Vardy kembali mengancam gawang Southampton melalui sebuah skema serangan balik cepat di menit ke-33. Tapi untuk kesekian kalinya, upaya Vardy masih gagal setelah bola tembakannya melebar dari gawang Soton.
Leicester terus berusaha merangsek ke lini pertahanan Soton. Wilfred Ndidi yang mempunyai peluang emas di menit ke-42 nyaris saja merubah skor andai bola sundulannya menyambut bola sepak pojok tidak melayang diatas mistar. Alhasil, skor 0-0 pun bertahan hingga turun minum.
Baca Juga:
- Chelsea: Bersakit-sakit Dahulu, Dua Trofi Kemudian
- Bukti Kokohnya Lini Pertahanan Chelsea Di Era Tuchel
- Chelsea Disebut Beruntung Lawan Real Madrid, Bukan Liverpool
- Chelsea Jangan Mimpi Bisa Menangkan Liga Champions Musim Ini
Memasuki paruh kedua pertandingan, Southampton akhirnya bisa mengkreasikan peluang pertamanya. Berawal dari umpan tembakan bebas di menit ke-49, Jannik Vestergaard coba menyambut bola dengan sundulan, namun sayang bola tipis melewati gawang Leicester.
Gol! Leicester akhirnya berhasil membuka keunggulan di menit ke-55. Melalui skema serangan yang dibangun dari sisi kiri, Kelechi Iheanacho berhasil mengonversinya menjadi gol setelah bola sepakan pertamanya masih bisa diblok bek Soton.
Tertinggal 0-1, Southampton lantas berusaha meningkatkan intensitas serangan. Ibrahima Diallo melepaskan tembakan voli dari luar kotak penalti, tapi bola masih melebar dari gawang Kasper Schmeichel.
Leicester nyaris menggandakan keunggulan di menit ke-77. Adalah James Maddison yang menerima umpan Iheanacho, namun bola tembakannya dari dalam kotak penalti masih sedikit melambung di atas mistar.
James Maddison kembali mengancam gawang Soton dua menit berselang. Kali ini dari luar kotak penalti, tapi lagi-lagi bola masih sedikit melebar ke sisi kanan gawang Southampton.
Hingga wasit meniup peluit panjang, kedua tim gagal mencetak gol tambahan. Leicester pun menang dengan skor 1-0 dan melaju ke final untuk menantang Chelsea yang di laga lainnya berhasil menyingkirkan Manchester City dengan skor identik, 1-0. (DES)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com