Cantona
(Photo: AFP/Gery Penny via Bola.com)

Diam-diam, Cantona Sempat Melamar Jadi Presiden Man United

Irman Maulana - September 27, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Eks gelandang elegan milik Manchester United, Eric Cantona mengungkapkan bahwa Ia sempat menawarkan diri kembali pada mantan timnya itu sebagai Presiden Sepakbola, meski kemudian ditolak oleh pihak klub.

Eric Cantona membela Manchester United selama lima musim pada medio 1992 sampai 1997 silam. Ia tiba di Kota Manchester dari Leeds United dengan biaya tebusan sebesar 1,8 juta euro di Bulan November 1992.

Baru-baru ini Cantona menjelaskan bahwa Ia sempat memiliki keinginan kembali ke Man United, namun sebagai sosok dibalik layar. Posisi tersebut nantinya memungkinkannya untuk bisa mengatur berbagai hal yang berkaitan dengan sepakbola, jauh dari atas lapangan hijau.

Cantona Sebut MU KIni Menyedihkan

Cantona merasa mumpuni untuk menjabat sebagai petingggi atau presiden klub, yang mengurusi soal sepakbola. Tetapi, ide tersebut ditolak oleh pihak manajemen, satu diantaranya adalah Ed Woodward yang ketika itu menjabat CEO Man United.

“Tahun lalu, saya mengusulkan kepada klub untuk mengubah cara mereka. Ed Woodward hebat dalam pemasaran tetapi tidak dalam sepak bola. United harus memiliki seorang petinggi. Kemudian mereka harus memiliki presiden pemasaran serta presiden sepak bola, yang bertanggung jawab atas semua keputusan dalam sepak bola. Jadi saya mengusulkan kepada mereka bahwa saya harus menjadi presiden sepak bola,” kata Cantona kepada The Athletic via Goal.

“Saya bertemu dengannya beberapa kali. Tetapi mereka tidak menerimanya! Saya masih berpikir saya atau orang lain, mereka harus memiliki seseorang untuk sepak bola. Seharusnya seseorang dari klub, yang tahu sepak bola dan klub.

“Tetapi mereka tidak ingin saya menjadi presiden klub! Mereka tidak menginginkanku! Para penggemar harus tahu bahwa saya pergi dan melakukan perjalanan ke Manchester untuk memberi mereka kesempatan berhasil dalam beberapa dekade mendatang. Tapi klub tidak menginginkannya.”


Baca Juga:


Padahal, Cantona mengaku sudah mendapat dukungan dari eks manajer Legendaris Setan Merah, yakni Sir Alex Ferguson. Ia menegaskan alasannya bertemu dengan pihak manajemen adalah sebagai bentuk kepedulian pada tim yang pernah dibelanya.

“Pertama saya bertemu Sir Alex Ferguson, untuk mengatakan ini kepadanya dan untuk mengetahui apa yang dia pikirkan tentang hal itu. Dia pikir itu ide yang bagus.

“Dia memperkenalkan saya kepada Tuan Woodward. Saya merasa bersalah karena tidak mencoba membantu klub ini untuk melakukan yang lebih baik … Mereka tidak menginginkannya. Itu pilihan klub. Tapi saya sudah mencobanya.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com