5 Fakta Pemain Terbaik Newcastle United
Vivagoal – Berita Bola – Newcastle United saat ini tengah mencoba menopang dominasi tim-tim big six Premier League. Dengan kucuran uang yang melimpah dari Mohammed Bin Salman, Magpies mulai menunjukan tajinya di musim ini.
Sejak akuisisi yang dimulai pada Oktober 2021 lalu, Newcastle langsung bertransformasi menjadi tim multi billioner. Sumber daya uang yang melimpah membuat mereka bisa membeli siapapun yang ada di kolong langit guna mentas di St James Park sekaligus mengembalikan kejayaan mereka di masa lampau.
Secara prestasi, Magpies merupakan tim yang lumayan kental dengan gelar. Di masa lampau, Tim asal Timur Laut ini pernah mendulang empat gelar First Division (setara Premier League), 7 Piala FA, Satu Community Shield, Satu Inter City Fairs dan satu Piala Intertoto, yang saat ini bertransformasi menjadi European Conference League.
Namun pasca bergerak ke modern, mereka agak kesulitan berprestasi. Newcastle kerap gagal mendulang prestasi baik di ajang Piala FA maupun Premier League. Toon Army hanya menjadi runner up. Bahkan baru-baru ini, mereka kembali gagal berprestasi pasca keok di ajang Piala Liga 2022/23 oleh Manchester United.
Bruno’s passion >> pic.twitter.com/RXFAVtxeQn
— Newcastle United FC (@NUFC) March 14, 2023
Meski kerap hampir menjadi juara, Newastle sempat disesaki berbagai pemain top macam Michael Owen, Alan Smith, Marc Viduka, Shay Given, Joey Barton, Pappis Cisse, Hatem Ben Arfa dan lain sebagaimnya. Meski begitu, tak semua nama mampu tampil prima bersama klub.
Baca Juga:
- Obrolan Vigo: FC Union Berlin, Merajut Asa Tampil di Liga Champions
- Obrolan Vigo: 2023 Menjadi Tahun Borussia Dortmund?
- Obrolan Vigo: Casemiro, Keping Terpenting Manchester United
Owen misalnya. Sosok asal Inggris bukanlah Owen yang sama kala masih memperkuat Liverpool. Ia datang ke Newcastle dengan serangkaian permasalahan cedera yang membuat performanya tak maksimal di lini depan. Selain itu, hal serupa juga pernah terjadi pada Alan Smith yang datang dengan kondisi pernah patah kaki dari Manchester United.
Sementara itu, berbagai nama lain juga kerap tampil angin anginan. Kadang beberapa nama tampil bagus namun tak jarang mereka flop kala dibutuhkan tenaganya. Joey Barton masuk dalam kategori tersebut. Sosok yang secara performa terlihat ugal-ugalan bisa diandalkan di tengah. Namun ia juga kerap merugikan tim dengan aksi kasanya di atas lapangan.
Jika bicara soal siapa yang menjadi sosok terbaik dalam tubuh Newcastle dalam kurun waktu 20 tahun ke belakang, kita akan menemui sejumlah nama-nama lawas yang bahkan beberapa di antaranya sudah menjadi legenda klub.
Vivagoal sudah merangkum deretan 5 pemain terbaik the Magpies sejauh ini. mayoritas dari nama yang tersemat sudah gantung sepatu. Namun semua nama yang ada dalam daftar memiliki peran yang lumayan krusial di klub. Berikut daftarnya.