Berbatov Heran Donny van de Beek Jarang Dapat Kesempatan Bermain
Donny van de Beek dan Bruno Fernandez Berjabat Tangan Usai Mencetak Gol ke Gawang Crystal Palace. Sumber: Twitter

Agen Van de Beek Gusar Kliennya Hanya Jadi Cadangan di Man United

Taufik Hidayat - September 30, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Inggris – Agen Donny van de Beek, Sjaak Swart dibuat gusar usai kliennya tersebut hanya menjadi penghangat bangku cadangan di Manchester United.

Van de Beek sendiri bergabung bersama Manchester United usai ditebus 40 juta pounds dari Ajax Amsterdam musim panas ini. Sejauh ini Van de Beek dua kali masuk sebagai pemain pengganti dalam dua laga Liga Inggris. Sementara di ajang Carabao Cup, gelandang 23 tahun itu menjadi starter lawan Luton Town.

Mungkin terlihat wajar jika Van de Beek lebih sering mengawali laga dari bangku cadangan. Butuh adaptasi lebih lama baginya untuk mengenal kerasnya persaingan di Liga Inggris.

Namun anggapan tersebut cukup sulit diterima oleh Swart. Ia bahkan begitu kecewa ketika Van de Beek dimainkan ketika laga sudah memasuki masa injury time kala United berhadapan dengan Brighton.

“Sebagai pemain pengganti, saya sama sekali tak menyukainya. Saya tak bisa melakukannya sendiri, mengganti pemain dengan laga tinggal menyisakan empat menit. Anda lebih baik membiarkan saya duduk di bangku cadangan,” ujar Swart kepada VoetbalPrimeur.

“Saya harus katakan bahwa dia melakukan tiga hal yang penting [melawan Brighton]. Penalti yang akhirnya menjadi gol kemenangan, lahir berkat dia,” tambahnya.


Baca Juga: 


Saking kesalnya, Swart bahkan menyebut Manchester United tak layak menang di laga tersebut. Menurutnya tim lawan tampil lebih baik, dan United seharusnya bisa memberikan lebih dari apa yang terjadi pekan kemarin.

“Normalnya, mereka seharusnya kalah 1-7. Peluang Brighton lima kali membentur tiang dan mistar gawang. Mereka memiliki tim yang bagus, tetapi itu seharusnya tak terjadi pada Manchester United,” tukasnya.

Ole Gunnar Solskjaer sepertinya masih enggan mempercayakan posisi starter kepada Van de Beek. Terlebih ada nama sekelas Paul Pogba dan Bruno Fernandes yang tampil gemilang selama ini.

Mantan pemain Ajax itu sendiri diperkirakan akan kembali mendapat kesempatan sebagai starter kala Manchester United kembali berhadapan dengan Brighton pada ajang Carabao Cup, Kamis (1/10/2020) dini hari WIB nanti.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com