Tumpulnya Piatek Bencana Bagi AC Milan

Akan Jalani Tes Medis, Piatek Hengkang dari AC Milan?

Fachrizal Wicaksono - January 10, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A Krzysztof Piatek dikabarkan akan segera meninggalkan AC Milan. Bahkan kabar terbaru menyebut jika sang striker akan segera menjalani tes medis dalam waktu 48 jam ke depan.

Kabar kepindahan Piatek muncul setelah kedatangan Zlatan Ibrahimovic. Pria berkebangsaan Swedia itu didatangkan dari Amerika Serikat secara gratis menyusul kontraknya bersama LA Galaxy yang berakhir pada bulan Desember lalu.

Kemudian Piatek ramai dikaitkan dengan beberapa klub khususnya dari Premier League. Sempat dikabarkan menjadi incaran Aston Villa, bomber asal Polandia itu kini justru lebih dekat dengan Tottenham Hotspur.

Baca Juga: 5 Pemain yang Hengkang dan Kembali Lagi ke Klub Barcelona

The Sun bahkan menyebut jika Spurs bergerak cepat untuk Piatek. Mereka mengatakan jika Tottenham dan Milan telah sepakat dengan nominal transfer sebesar 28 juta euro plus bonus sebesar 4,7 juta euro.

Angka tersebut sejatinya lebih murah dari nominal yang dikeluarkan Milan saat mendatangkan Piatek dari Genoa. Awalnya, sesuai kabar yang beredar, Milan meminta 35 juta euro kepada Spurs, namun hal tersebut sepertinya tak menemui titik temu.

Lebih lanjut, The Sun juga melaporkan jika Piatek akan segera mendarat di London untuk menyelesaikan proses kepindahannya ke Tottenham. Dalam waktu 48 jam, Piatek bakalan tiba dan menjalani proses tes medis.

Meski terbilang gercep, namun Spurs sudah dua kali ditolak oleh Milan. Dilansir dari Gianluca Di Marzio, Tottenham sempat ingin membajaknya dari San Siro dengan status pinjaman. Penawaran tersebut dengan cepat langsung ditolak oleh kubu Rossoneri.

Berikutnya, Spurs coba menawarkan salah satu di antara Juan Foyth dan Victor Wanyama sebagai bagian dari kesepakatan. Namun lagi-lagi Milan menolak karena menginginkan sang pemain dibeli secara tunai.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com