Vivagoal – La Liga – Barcelona memang sedang mengalami banyak masalah mulai dari masalah finansial, sampai mempertahankan Lionel Messi. Dan kali ini mereka bisa saja kehilangan pemain muda potensial yaitu Ilaix Moriba.
Presiden Barcelona, Joan laporta nampaknya telah mendapat sejumlah masalah dari pendahulunya, Josep Maria Bartomeo, yang kini harus mulai diselesaikannya. Namun tampaknya bukan hanya masalah keuangan tim saja dan kesepakatan untuk mengamankan Lionel Messi yang sudah menjadi agen bebas saat ini.
Akan tetapi ada bahaya nyata di depannya yakni Moriba yang merupakan salah satu anak muda paling berbakat lulusan La Masia yang bisa saja meninggalkan Camp Nou di musim panas ini.
Baca Juga:
- Raphael Varane ke Man United Bukan Karena Uang
- Varane Paksakan Kepindahannya dari Real Madrid ke Man United
- Di Real Madrid, Alaba Bakal Dapatkan Tugas Khusus, Apa Itu?
- Penjualan Varane Bisa Berguna Bagi Real Madrid untuk Jalankan Misi Lamanya
Gelandang berusia 18 tahun itu kini tengah berada dalam ketidakpastian karna kontraknya yang akan berakhir pada 2022 nanti. Dan sampai sekarang masih gagal memperbarui kontraknya bersama Barcelona.
Padahal sejauh ini Moriba selalu dibanding – bandingkan dengan Paul Pogba yang memiliki gaya permainannya yang tak bisa diremehkan.
Perlu diketahui bahwa kegagalan kontrak barunya didasari atas permintaan sang agen yang menuntut gaji pemainnya terlalu tinggi. Alhasil sang pemain dibekukan dari aktivitas pramusim kali ini baik di tim utama maupun Barca B. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com