Cari Pengganti Pogba, Man United Disarankan Rekrut Frenkie De Jong
Frenkie De Jong, Foto: dok Antaranews

Bayern Siap Tikung Duo Inggris Untuk Rerkrut Bintang Barcelona

Irman Maulana - January 25, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Bundesliga – Bayern Munich dilaporkan telah melakukan kontak dengan perwakilan dari gelandang Barcelona, Frenkie de Jong, sekaligus mengalahkan sejumlah tim besar Eropa lain yang juga menaruh minat pada lulusan akademi Ajax tersebut.

Sejak tiba di tahun 2019 silam, Frenkie de Jong telah menemepati pos reguler di lini tengah Barcelona. Diboyong dengan harga 65 juta pounds, De Jong total sudah mengoleksi 119 laga bersama Barcelona di semua ajang.

Pemain 24 tahun itu masih tetap menjadi salah satu figur kunci di engine room Blaugrana dibawah komando pelatih baru mereka, Xavi Hernandez. Ia baru saja menjadi pahlawan kemenangan Barcelona saat mengalahkan Alaves di akhir pekan lalu.

Namun, kondisi keuangan Barcelona yang masih bermasalah bisa saja dimanfaatkan oleh tim-tim besar Eropa lain untuk mau melepas De Jong. Entah itu di bursa musim dingin ini atau musim panas mendatang.

Bintang Barcelona Cocok Gantikan Peran Pogba di United
Sumber: Detik Sport

Media Spanyol, Marca melaporkan jika Bayern Munich telah melakukan komunikasi dengan agen dari De Jong terkait peluang kliennya itu pindah. Tim lain yang juga dikabarkan menaruh minat pada De Jong, adalah Manchester City, Juventus, Chelsea, hingga PSG.

Meski kesepakatan soal De Jong masih terbuka, tetapi bukan perkara mudah bagi para klub peminat memboyongnya dari Camp Nou. Bukan tidak mungkin, Barca memasang bandrol tinggi demi menutup bayaran yang sudah mereka berikan pada De Jong selama ini.

Sehingga kepindahan sebesar itu lebih mungkin untuk terjadi pada bursa musim panas mendatang. Presiden Bayern, Herbert Hainer sendiri mengaku bahwa mereka tidak terburu-buru untuk menambah amunis baru di bulan ini.


Baca Juga:


“Kami adalah tim yang sangat, sangat kuat. Saya tak melihat alasan kenapa kita harus melakukan sesuati di musim dingin,” ujar Hainer dilansir Sky Sport Jerman.

Die Roten kemudian harus mewaspadai Man City, terutama karena Pep Guardiola yang sudah mengaggumi De Jong sejak lama. Bahkan De Jong mengaku bahwa Pep sempat menghubunginya sebelum Ia secara resmi pindah ke Barcelona.

“Sebelum saya benar-benar hengkang ke Barcelona, Pep Guardiola menelponku. Dia berbicara serius, tapi dengan nada bercanda, dia senang dan memberikan selamat padaku,” ungkap De Jong pada TV3.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com