Asisten Pelatih: Gol Sane ke Gawang Benfica Merupakan Hasil Latihan
Vivagoal – Bundesliga –Leroy Sane menjadi sosok penting bagi Bayern Munich di laga ketiga fase grup kontra Benfica di Liga Champions 2021/22. Sane membuka keran gol Bayern dan mengubah keadaan di mana sepanjang 60 menit lebih selalu menemui jalan buntu di lini depan.
Sane melesatkan tendangan bebas menakjubkan ke sisi kiri gawang Benfica. Hal ini dianggap asisten pelatih, Dino Toppmoller sebagai hasil latihan yang dilakukannya pada sesi terakhir.
“Leroy berlatih tendangan bebas di sesi latihan terakhir dan senang rasanya berhasil,” ungkapnya.
Sementara itu, winger Munich lainnya, Kingsley Coman akhirnya kembali dicantumkan ke dalam line up utama. Ia menjadi sosok penting dan Toppmoller menyebut penampilannya sangat brutal di laga tersebut.
“Dia muncul secara brutal di babak kedua dan membuat lawannya pusing. Kingsley melakukannya dengan baik dan semua orang melakukannya dengan baik,” tambahnya.
Sementara itu penjaga gawang Munich, Manuel Neuer juga menyampaikan pandangannya tentang pertandingan. Neuer mengaku rekan satu timnya bermain luar biasa khususnya di babak kedua.
Baca Juga:
- Sane Ungkap Pentingnya Guardiola Dalam Karirnya
- Ragu Melangkah di UCL, RB Leipzig Mencari Peluang ke Piala Europa
- Marco Rose Komentari Fighting Spirit Haaland dkk
- Takluk dari PSG, Bintang Leipzig: Sakit!
“Babak kedua luar biasa. Kami tidak membiarkan banyak dan memegang kendali, tetapi kami tidak lolos untuk waktu yang lama,” ungkap Neuer.
Bayern memegang kendali pertandingan meski baru bisa mencetak gol pada dua puluh menit awal babak kedua. Ia menyayangkan satu gol yang dianulir wasit di babak pertama, jika gol Lewandowski dihitung masuk kemenangan tentu jauh terasa lebih lengkap.
“Kami memiliki sedikit nasib buruk dengan wasit video. Itu semua akan baik-baik saja, tetapi jika salah satu gol dihitung, kami akan lebih mudah,” pungkasnya. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com