
Bersama Jurgen Klopp, Jude Bellingham Bakal Jadi Pemain Fenomenal
Vivagoal – Liga Inggris – Eks bomber Liverpool era 2000-an, Emile Heskey menyarankan kepada Jude Bellingham agar bergabung saja dengan mantan timnya. Menurut Heskey, Bellingham bakal berkembang pesat di bawah arahan manajer fenomenal, Jurgen Klopp.
Jude Bellingham memang tengah menjadi komoditi panas dalam beberapa waktu terakhir. Hal itu merujuk pada performa gemilangnya selama membela timnas Inggris di Piala Dunia 2022.
Tim-tim top Eropa yang berkantong tebal pun berlomba-lomba untuk bisa mendapatkan tanda tangan remaja berusia 19 tahun tersebut. Spekulasi masa depan Jude kian bergulir kencang setelah klubnya Borussia Dortmund sudah bersedia melepasnya jika ada yang berani menebus klausul rilis sang pemain.

Adapun Manchester United, Manchester City dan Real Madrid diklaim berlomba-lomba untuk bisa secepatnya merekrut Jude. Tapi rival mereka, Liverpool disebut-sebut juga menginginkan Jude. Liverpool bahkan dilaporkan sangat siap mengeluarkan dana besar demi bisa memboyong sang gelandang ke Anfield.
Emile Heskey yang pernah empat musim bermain untuk Liverpool, tepatnya pada 200-2004 lantas coba memberi saran kepada Jude Bellingham. Menurut pria 44 tahun itu, Liverpool merupakan klub yang paling cocok untuk Jude. Ia meyakini, Bellingham akan berkembang pesat di bawah asuhan Jurgen Klopp.
Baca Juga:
- Jude Bellingham Akan Jadi Rekrutan Sempurna Untuk Liverpool
- MU Saingi Liverpool Dalam Perburuan Ismael Bennacer di AC Milan
- Jude Bellingham Mirip Gerrard, Liverpool Secepatnya Beli
- Liverpool Tak Mungkin Mampu Beli Jude Bellingham
“Bellingham bisa masuk ke tim mana pun karena dia akan membuat mereka lebih baik, ke mana pun dia pergi, tetapi dia akan paling cocok dengan Liverpool mengingat lini tengah mereka yang menua,” ucap Heskey dilansir dari Metro.
“Dia akan memiliki peluang besar di Liverpool di mana dia bisa tumbuh, belajar di bawah manajer yang brilian, menantang berbagai trofi, dan bahkan menjadi kapten Liverpool di masa depan,” jelasnya. (ARI)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com