
Digasak Liverpool, Bellerin: Arsenal Sudah Tampil Bagus
Vivagoal – Liga Inggris – Hector Bellerin menyebut Arsenal tampil dengan baik kendati pada akhirnya harus menelan kekalahan dari Liverpool.
Arsenal sejatinya sempat unggul terlebih dahulu melalui Alexandre Lacazette dalam lawatannya ke markas Liverpool, Selasa (29/9/2020) dini hari WIB. Namun tuan rumah kemudian membalikkan keadaan melalui tiga gol yang masing-masing dicetak oleh Sadio Mane, Andrew Robertson dan Diogo Jota.
Hasil tersebut jelas menjadi pukulan bagi Arsenal yang sebelumnya meraih kemenangan di dua laga awal. Namun Bellerin melihat timnya tampil baik di laga tersebut. Sebuah pembelajaran yang dibutuhkan Arsenal untuk terus bersaing di musim ini.
“Jelas, saya pikir kami telah bekerja dengan sangat, sangat baik,” ucap Bellerin kepada Arsenal.com.
“Saya pikir ketika Anda membangun identitas baru, cara baru dalam bermain sepak bola, itu bukanlah sesuatu yang terjadi dalam semalam. Ini sesuatu yang membutuhkan banyak waktu, butuh kekalahan, butuh kemenangan, butuh banyak pembelajaran.
Baca Juga:
- Arteta Beberkan Kabar Terbaru dari Aktivitas Transfer Arsenal
- Rekrut Koulibaly, Liverpool Makin Mudah Raih Trofi EPL Musim Ini
- Ancam Solskjaer, Roy Keane; Masa Bulan Madu Sudah Berakhir!
- Performa Menurun, Aouar Bantah karena Didekati Arsenal
Lebih lanjut Bellerin menjelaskan jika Arsenal membutuhkan momen-momen penting seperti ini. Hal tersebut dkarenakan mereka datang dengan pemain baru dan juga taktik baru.
“Kami memiliki pemain baru yang datang di musim ini dan mereka harus membiasakan diri dengan sistem. Jadi ada banyak hal tetapi saya pikir kami bisa mengatakan bahwa pertarungan yang kami lakukan hari ini, dalam arti itu saya sangat bangga dengan rekan-rekan setim dan Anda tahu, kami akan menantikan pertandingan berikutnya yang dimainkan di sini,” lanjutnya.
“Kami tahu kami bekerja dengan sangat, sangat baik sehingga kami tidak akan membiarkan ini mempengaruhi kami,” tegas pemain asal Spanyol tersebut.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com
