Hakim Ziyech
Hakim Ziyech, Foto: dok Kompas

Dimainkan Sebagai Winger, Hakim Ziyech Kini Berstatus Mesin Gol Chelsea

A Hendra - January 24, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Chelsea kini punya mesin gol baru. Bukan Romelu Lukaku, tapi Hakim Ziyech yang kini menjelma menjadi pendulang gol buat The Blues di tengah redupnya performa lini depan the Blues.

Chelsea baru saja menuntaskan laga pekan ke-24 Liga Inggris dengan menaklukkan Tottenham Hotspur 2-0 di Stamford Bridge akhir pekan kemarin. Gol-gol dari Hakim Ziyech dan Thiago Silva memastikan The Blues keluar sebagai pemenang dalam laga bertajuk Derby London tersebut.

Secara keseluruhan, itu menjadi kemenangan pertama yang mampu dipetik Chelsea di pentas Premier League, setelah dalam empat laga sebelumnya hanya bisa mengantongi tiga hasil imbang dan sekali kalah. Saat ini, Chelsea masih tertahan di posisi ketiga klasemen dengan koleksi 47 poin, terpaut satu angka dari Liverpool di peringkat kedua dan berjarak 10 poin dari Manchester City di posisi puncak

Yang menarik dalam kemenangan The Blues, lini depan mereka masih belum bisa memberi kontribusi maksimal. Pasalnya, jika ditelisik sedari pekan pertama, justru para pemain yang berposisi bukan penyerang justru lebih banyak menyumbangkan gol.


Baca Juga:


Dikutip dari data Transfermarkt, dari total 88 gol yang telah dicetak Chelsea di Liga Inggris musim ini, 20 diantaranya datang dari kaki dan kepala para bek mereka. Ada pun para pemain tengah dan sayap mereka total sudah membukukan hingga 44 gol.

Khusus untuk Hakim Ziyech, pemain asal Moroko tersebut tampil begitu gemilang di laga Chelsea vs Tottenham. Ditempatkan di pos sayap kanan, Ziyech mampu memenangi semuanya di babak pertama, yakni memenangi duel sebanyak enam kali, melakukan enam recoveries ball, melepaskan tiga tekel sukses dan menciptakan tiga tembakan.

Selain itu, Hakim Ziyech juga mencetak gol indah pada menit ke-47. Mendapat bola dari Cllum Hudson-Odoi, Ziyech mengontrol sebentar dan melepaskan sepakan melengkung dengan kaki kiri yang sukses membuat kiper Hugo Lloris mati langkah. Secara keseluruhan, dari dua laga terakhir Chelsea, eks pemain Ajax Amsterdam tersebut telah berturut-turut bisa bikin gol.

“Mungkin posisi terbaiknya adalah di sayap, itu mengapa dia bermain sangat baik hari ini. Ziyech sangat bagus mengontrol bola dan berani mengambil risiko,” ucap Thomas Tuchel, manajer Chelsea seperti dikutip dari BBC.

“Gol yang dia cetak, bagi saya adalah gol terbaik kami sejauh ini. Tembakannya brilian,” puji Tuchel. (hs)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com