Djibril Snow Kagumi Gol Luka Jovic Untuk Frankfut
Luka Jovic – Managing Madrid

Langsung Cetak Dua Gol, Jovic Buat Kagum Kawan dan Lawan

Catrine Mega - January 18, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Bermain selama 31 menit di babak kedua cukup untuk Luka Jovic membuktikan kualitasnya di Eintracht Frankurt. Dua gol yang Jovic ciptakan itu membuat kagum rekan satu timnya, Djibril Snow.

Tak butuh waktu hingga satu babak penuh bagi Luka Jovic untuk menyamai rekor gol sepanjang Ia membela Real Madrid. Tampil sebagai pemain pengganti pada menit ke-62, Jovic langsung menjadi pahlawan kemenangan berkat sumbangan dua golnya ke gawang Schalke.

Sejak awal laga, Djibril Snow telah yakin bahwa Jovic akan menciptakan gol di laga pertamanya untuk Frankfurt. Snow mengaku sempat bertanya pada Jovic berapa gol yang akan Ia cetak dalam laga debutnya ini.

“Sebelum pertandingan, saya bertanya kepada Luka berapa gol yang akan dia cetak,” ungkap Snow dikutip dari web resmi Bundesliga.

“Dia (Jovic) berkata, ‘Jika saya bermain 15 menit, saya akan mencetak satu’ Jadi jika Anda bermain 30 menit, itu berarti Anda akan mencetak dua.

“Dan itulah yang dia lakukan. Aku harus memberinya sedikit hadiah.”


Baca Juga:


Sebelum pindah menuju Real Madrid, Luka Jovic memang menjadi ujung tombak utama Frankfurt pada medio 2017-2019. Pada musim 2018/19, Jovic berhasil mengoleksi 27 gol dalam 46 pertandingan untuk Frankfurt di semua kompetisi.

Ketajamannya itu membuat klub sekelas Los Blancos kepincut untuk meminang Jovic. Tetapi selama membela Madrid, Jovic hanya mampu mencetak dua gol dan dua assists dari total 32 pertandingan.

Melihat apa yang ditampilkan Jovic malam itu, Pelatih Schalke, Christian Gross pun dibuat terkesima. Schalke yang tampil pede setelah menang telak di laga sebelumnya, harus rela melihat gawang mereka porak-poranda oleh pemain Frankfurt.

“Pada akhirnya, penampilan kami tidak cukup untuk menghentikan Luka Jovic, Dia memiliki kualitas yang luar biasa.”Kata pelatih Schalke Christian Gross Seusai pertandingan. (IM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com