Vivagoal – Liga Champions – Tak ada yang lebih diwaspadai Antonio Conte selain Kai Havertz saat Inter Milan bertemu Bayer Leverkusen di perempatfinal Liga Europa. Conte berharap gelandang serang berusia 21 tahun itu sedang menjalani hari yang buruk saat pertandingan nanti.
Meski bukan penyerang, namun Kai Havertz menunjukkan kalau dirinya tetap punya kemampuan mencetak gol ke gawang lawan. Total sudah 18 gol yang sudah dia lesakkan sepanjang musim ini, termasuk empat gol di ajang Europa League.
…zum 10-jährigen Jubiläum von @kaihavertz29 bei #Bayer04 haben wir in einer rund 50-minütigen Reportage die eindrucksvolle Entwicklung vom kleinen Kai zum Topspieler #Havertz dokumentiert.
🎞 Ab 1. August in voller Länge auf unserem YouTube-Kanal: “KAI – DIE HAVERTZ-STORY” pic.twitter.com/rM0dAQU50O
— Bayer 04 Leverkusen (@bayer04fussball) July 29, 2020
Bukan cuma berkontribusi dengan mencetak gol, namun gelandang timnas Jerman itu kerap menyulitkan lawan lewat assist. Tercatat dia telah menorehkan 10 assist di seluruh kompetisi.
Pelatih Inter, Antonio Conte tahu benar kehebatan Kai Havertz. Karenanya dia berharap pada laga Inter kontra Leverkusen, Selasa (11/8/2020) dinihari WIB, Havertz menjalani hari yang buruk.
“Havertz adalah pemain dengan kualitas yang hebat, Dia memiliki teknik bagus dan banyak hal yang mendukung untuk dia memiliki karier hebat di masa depan.
Baca Juga:
- Mitos Barca vs Munchen: Yang Menang, Yang Juara
- Del Piero: Ronaldo Terlalu Besar Untuk Juventus
- Jelang Hadapi PSG, Atalanta Diterpa Kabar Tak Sedap
- Setelah Sarri, Kini Ronaldo Ikut Hengkang dari Juve?
“Untuk itu, yang kami semua bisa harapkan adalah dia akan menjalani hari yang buruk di laga esok,” ucap Conte dilansir dari situs resmi UEFA.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com