Stadion Baru Milan

Duo Milan Sepakat Bangun Stadion Baru

Dimas Sembada - September 27, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie ADua raksasa Serie A, AC Milan dan Inter Milan resmi mengumumkan rencana mereka  membangun stadion baru. Keduanya bahkan sudah mempunyai desain stadion baru tersebut.

Dua desain terpilih datang dari Populous dan Manica, masing-masing bernama Katedral dan Cincin MIlan. Rencananya stadion baru itu akan dibangun di dalam  kawasan San Siro.

Stadion baru Milan dan Inter nantinya akan berkapasitas kurang lebih 60 ribu tempat duduk serta menghabiskan dana sekitar 1,2 miliar euro. Proyek ini direncanakan akan rampung dalam tiga tahun.

“Kami ingin agar arsitek menunjukkan sesuatu yang berhubungan dengan tradisi dan kota Milan, dengan kata lain adalah sebuah stadion yang mampu menarik minat turis dan penggemar dari seluruh dunia yang hanya bisa menyaksikan arena ini di Milan,” sambung Antonello.

Baca Juga: Kalah dari Torino, Giampaolo Sebut Milan Tampil Baik

“Pembagian proyek ini dengan fans dan masyarakat dimulai hari ini, karena kami ingin menjalani petualangan ini bersama-sama, mengumpulkan semua pendapat dan mempelajarinya,”  CEO Inter, Alessandro Antonello.

Presiden Milan, Paolo Scaroni dan juga sudah mengatakan alasan mereka untuk membangun stadion baru. Menurutnya San Siro sudah tak lagi cocok untuk memenuhi ambisi duo Milan. 

“Stadion Giuseppe Meazza untuk saat ini sudah tak lagi cocok bagi dua klub besar yang memiliki ambisi menjadi pemain utama di kancah Eropa. Itulah faktanya dan dibandingkan dengan stadion lain di Eropa, mereka masalah yang berbeda secara keseluruhan.

“Kami masih mencintai Meazza, tapi itu ada masanya. Peluang untuk membantu mengubah kawasan kota ini harus disambut hangat, karena kecuali pada hari pertandingan, [stadion] ini hanyalah ruang kosong tanpa apa pun di dalamnya,” ujar Scaroni dilansir dari situs klub.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com