Sumber: Goal.com/Getty
Sumber: Goal.com/Getty

FIGC Bakal Cabut Keanggotaan Serie A Bagi Tim Italia yang Ikut ESL

Daniel Nugraha - April 27, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalSerie A – Presiden Federasi Sepak Bola Italia (FIGC), Gabriele Gravina memperingatkan akan mencabut keanggotaan klub Italia yang masih bergabung dengan European Super League (ESL) atau Liga Super Eropa.

Dari beberapa nama tim pendiri European Super League, ada Juventus, Inter Milan, dan AC Milan merupakan tim dari Serie A. Kompetisi kontroversi yang tadinya dibuat tuk menyaingi Liga Champions itu pun akhirnya berantakan.

Pasalnya ESL mengundang protes dan cercaan yang muncul dari banyak pihak ditambah lagi dengan beberapa tim yang menarik diri dari liga tersebut usai mendapat ancaman dari asosiasi sepakbola dan tentu saja protes para penggemarnya.


Baca Juga:


FIGC akan ambil tindakan tegas untuk klub yang masih ikut ESL

Hal yang sama juga telah dilakukan oleh FIGCmelalui Gravina. Mereka menyebut jika FIGC telah mengadopsi klausul baru dalam aturannya yang mengancam tim mana pun di Italia.

Bagi tim atau klub yang mendaftar dalam turnamen tersebut, tidak diijinkan kembali mengikui Serie A dan Coppa Italia. FIGC disini terlihat memang benar-benar serius untuk menindak lanjuti sanksi bagi mereka yang ikut ESL tersebut.

Gravina juga mengatakan bahwa dirinya telah berbicara dengan presiden UEFA, Aleksander Ceferin, Tentang bagaimana menghadapi ancaman dari Liga Super Eropa.

Gravina mengaku sangat terkesan dengan reaksi yang diberikan oleh Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson. Di mana ia telah mengatakan bahwa Liga Super tidak adil bagi para penggemar. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com