Southampton Kehabisan Kata-Kata: McTominay 3 Kali Handball Tak Penalti
Scott McTominay, Foto: dok Goal

Ini Alasan Erik Ten Hag Mainkan Scott McTominay

Daniel Nugraha - October 5, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Inggris – Pelatih Man United, Erik Ten Hag akhirnya memberikan penjelasan mengapa dirinya lebih sering memainkan Scott McTominay sebagai pemain starter dibandingkan dengan Casemiro.

Sang pelatih mengaku apabila saat ini performa McTominay menurut penilaiannya lebih baik dibandingkan dengan Casemiro. Meski pada bursa transfer musim panas kemarin Man United baru saja mengamankan Casemiro dari Real Madrid dengan harga 70 juta pounds.

Kritik Untuk Duet McTominay-Fred Tidak Adil
Scott McTominay, Foto: dok sport detik

Akan tetapi setelah 2 bulan berada di Old Trafford, Casemiro malah lebih sering berada di bangku cadangan. Ia seperti kalah bersaing dengan Scott McTominay yang lebih sering menjadi starter di skuat Man United.


Baca Juga:


“Setiap kami bermain, kami akan menurunkan tim terbaik kami. Kami selalu ingin membentuk budaya yang kompetitif di skuat ini. Untuk masalah sendiri tidak berasal dari Casemiro, melainkan dari Scott sendiri. Saat ia tak bermain melawan Brentford kami kalah.”

“Casemiro akan memiliki peran penting di skuat ini. Kami mengetahui latar belakang yang ia miliki. Anda bisa lihat jumlah trofi yang ia menangkan dan anda bisa melihat mentalitas pemenang di sesi latihan,”ujar Ten Hag dilansir dari Manchester Evening News.

Untuk laga berikutnya sendiri, Man United akan bertandang ke Siprus. Dalam laga tersebut mereka akan melawan skuat Omonia di Liga Europa, dan kemungkinan besar Casemiro akan menjadi pemain starter di laga kali ini. (RD)

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com