JORDI AMAT
Jordi Amat (VIVAGOAL/Amirul Mukmin)

Jordi Amat Bicara Peluang Indonesia Tampil di Piala Dunia

Taufik Hidayat - September 29, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga IndonesiaJordi Amat menyambut datangnya babak kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan optimisme. Ia yakin Timnas Indonesia punya peluang lolos ke putaran final.

Tampil di putaran final Piala Dunia memang masih menjadi mimpi bagi Timnas Indonesia. Skuad Garuda memang belum bisa berbicara banyak bahkan untuk kancah Asia saja.

Namun kekuatan Timnas Indonesia berkembang pesat sejak ditangani Shin Tae-yong pada 2020 lalu. Datangnya sejumlah pemain keturunan yang dinaturalisasi semakin menaikkan level tim ini.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Vivagoal (@vivagoal)

Jordi Amat menjadi salah satu pemain keturunan yang dinaturalisasi. Ia tak butuh waktu lama untuk menjadi andalan di lini pertahanan.

Jordi Amat belum genap satu tahun memperkuat Timnas Indonesia. Namun ia sudah bisa menilai potensi yang dimiliki timnya.


Baca Juga:


“Dalam 15 tahun ke depan, kita akan melihat lebih banyak tim Asia di Piala Dunia, seperti yang kita lihat pada kesuksesan Jepang, Korea, dan Arab Saudi melawan Argentina (di Piala Dunia 2022),” kata Jordi Amat kepada FIFA.

“Ada potensi yang sangat besar, dan saya sangat yakin bahwa kami akan melakukannya. melihat pertumbuhan yang signifikan di tahun-tahun mendatang. Penambahan menjadi 48 tim merupakan berita penting bagi Asia Tenggara.”

Mulai edisi 2026, FIFA memang menambah tim peserta putaran final dari 32 ke 48. Jatah untuk wakil Asia pun bertambah dua kali lipat.

JORDI AMAT
Jordi Amat (VIVAGOAL/Amirul Mukmin)

Hal inilah yang turut membuat Jordi Amat. Ia tak peduli meski Indonesia harus memulai kualifikasi dari babak pertama karena ranking FIFA yang rendah.

“Kami sepenuhnya menyadari tantangan ke depan. Persiapan kami positif, pelatih Shin Tae Young sangat mendukung, dan dia yakin kami bisa melakukannya,” tambahnya.

“Ini semua soal performa di lapangan, melaksanakan rencana permainan kami, dan mencapai tujuan kami.”

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com