Takluk dari Brighton, Ten Hag: Setidaknya Man United Bikin Peluang
Erik Ten Hag, Foto: dok Bolasport

Kalah di Laga Pembuka, Ini Target Ten Hag di Man United

Irman Maulana - August 12, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga InggrisErik ten Hag mau tak mau, perlu segera mengubah peruntungan Manchester United, usai mendapatkan hasil yang kurang memuaskan pada laga pembuka Liga Inggris musim 2022/23 lalu.

Manchester United harus mengakui keunggulan dari Brighton di laga pembuka Liga Inggris akhir pekan lalu. Berlaga di Old Trafford, Setan Merah justru terjungkal dengan skor 1-2, bahkan harus tertinggal dua gol lebih dulu.

Dua gol dari Pascal Gross memaksa Erik ten Hag harus langsung merasakan kekalahan di partai pertamanya pada laga kompetitif bersama Man United. Padahal kehadiran Ten Hag diharapkan bisa mengubah situasi dalam skuad United yang berantakan musim lalu.

Erik Ten Hag Kesal Man United Kebobolan Gol-Gol Mudah
Erik Ten Hag, Foto: dok liputan6

Meski begitu, Ten Hag kini langsung memasang target tinggi jelang pekan kedua melawan Brentford, Sabtu (13/8) malam di Gtech Comunnity Stadium. Ia harus segera melakukan perubahan dalam skuad, terlebih dengan adanya isu pemogokan dari para fans, saat hadapi Liverpool pekan depan.

“Kami tahu standar dan ekspektasinya. Kami harus memenangkan setiap pertandingan,” ujar Ten Hag dilansir Goal.

“Itulah yang kami tuju. United akan mempersiapkan 100% setiap hari dan melihat apa yang terjadi nanti.”


Baca Juga:


Selain ekspektasi melatih di tim sebesar Man United, reputasi Ten Hag pun turut dipertaruhkan saat ini. Ia memegang rekor sebagai pelatih tercepat di Eredivisie yang bisa meraih 100 kemenangan, hanya dari 128 laga.

Kemenangan atas Brentford dipastikan bakal menjadi modal yang sangat berharga untuk hadapi Liverpool di Old Trafford. Beban bisa semakin besar karena sebelumnya Setan Merah bisa menang besar 4-0 atas Liverpool pada laga pramusim di Thailand lalu.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com