Kalahkan Ronaldo, Messi Jadi Atlet Dengan Daya Pikat Paling Luar Biasa
Vivagoal – La Liga – Lionel Messi didaulat sebagai atlet dengan daya pikat paling luar biasa saat ini. La Pulga unggul tipis atas rival abadinya, Cristiano Ronaldo.
Berdasarkan daftar atlet dengan daya jual tertinggi yang baru saja dirilis oleh SportsPro awal pekan ini, Messi berada di posisi teratas daftar World’s 50 Most Marketable Athletes Powered by Nielsen dengan poin 115 diikuti oleh Ronaldo di peringkat kedua dengan rating 113.
Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo bersaing ketat di posisi satu dan dua dengan mengungguli atlet ternama lainnya seperti bintang NBA Lebron James dan kapten kriket India, Virat Kohli.
Dirangkum dari berbagai sumber, daftar 50 besar yang disusun SportsPro ini menggunakan metodologi Nielsen untuk mengukur peningkatan daya jual seorang atlet dengan mencermati selama 12 bulan akun-akun instagram dari lebih 6 ribu olahragawan.
Penelitian ini juga diketahui memasukkan sejumlah variabel seperti engagement konten, pertumbuhan basis fan dalam 12 bulan terakhir, valuasi di media dan performa konten branded versus konten organik.
Adapun alasan Messi bisa unggul atas Cristiano Ronaldo yang notabene punya banyak sponsor dan brand, dikarenakan pemain asal Argentina itu begitu selektif dalam memilih sponsor karena punya daya jual besar.
Baca Juga:
- 11 Pemain dan 3 Staf Genoa Positif Virus Corona
- Milan Tertarik Rekrut Bintang Muda Norwegia, Siapa?
- Sami Khedira Tolak Kontraknya di Putus Juventus
- Alasan Luka Jovic Dicoret dari Daftar Jual Real Madrid
Dan berikut daftar 10 besar Atlet yang punya daya jual tertinggi 2020:
10. Paulo Dybala (sepakbola)
9. Mohamed Salah (sepakbola)
8. Rohit Sharma (kriket)
7. Khabib Nurmagomedov (MMA)
6. Neymar (sepakbola)
5. Bianca Andreescu (tenis)
4. Virat Kohli (kriket)
3. LeBron James (basket)
2. Cristiano Ronaldo (sepakbola)
1. Lionel Messi (sepakbola)
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com