Site icon Vivagoal.com

Kapten Liverpool Harus Absen Bertanding Selama 5 Minggu Setelah Jalani Operasi

Dapat Rekomendasi Salah, Sir Alex Menyesal Batal Rekrut Jordan Henderson

Foto: Football Transfer

VivagoalBerita Liga Inggris – Kapten Liverpool, Jordan Henderson telah dikonfirmasi harus absen selama 5 minggu lamanya paling tidak. Setelah ia menjalani operasi untuk mengobati cedera yang dialami di bagian selangkangan.

Jordan Henderson hanya mampu bertahan kurang dari setengah jam saat timnya kalah 0 – 2 dari Everton di Anfield pada 20 februari lalu.

Pemain berusia 30 tahun itu kini terpaksa harus menghadapi setidaknya 5 minggu kedepan. Untuk absen setelah menjalani operasi pada pangkal pahanya sejak derby Merseyside itu.

Harus Absen dalam waktu yang cukup lama

Dengan absennya sang kapten maka ia kini berada di posisi yang sama dengan beberapa daftar pemain Liverpool lainnya yang lebih dulu cedera.

Mereka adalah Virgil van Dijk dan Joe Gomez yang kemungkinan baru akan kembali bermain bulan april paling cepat.


Baca Juga:


Pemulihan akan dipantai ketat dan Liverpool harus berusaha berlaga tanpa Henderson

Dalam keterangannya di situs resmi Liverpool, disebutkan bahwa pemulihan Henderson akan terus dipantau secara ketat oleh department medis tim.

Serta perkembangan selama rehabilitasinya untuk menentukan kapan pemainnya itu bisa kembali turun ke pertandingan.

Jurgen Klopp bisa dipastikan akan semakin kekurangan pemain lagi pasca kaptennya itu cedera. Yang pasti Henderson akan melewatkan beberapa laga penting mendatang.

Beberapa pertandingan tersebut antara lain saat the reds bertandang ke markas Sheffield United dan dilanjut dengan menjamu Chelsea serta Fulham.

Lalu ada juga laga kontra RB Leipzig pada 10 maret mendatang yang merupakan leg kedua babak 16 besar Liga Champions.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version