Karius Mengungkapkan Rasa Kecewanya Kepada Union Berlin
Loris Karius – Goal-min

Karius Mengungkapkan Rasa Kecewanya Kepada Union Berlin

Catrine Mega - June 26, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga –Penjaga gawang asal Jerman, Loris Karius mengungkapkan bahwa Ia tidak diperlakukan dengan baik selama berada di Union Berlin. Karius merasa dirinya tak diberikan kesempatan untuk menjadi penjaga gawang nomor satu di sana.

Loris Karius sebenarnya sempat memainkan empat pertandingan bersama Union musim lalu. Karius bermain menggantikan penjaga gawang utama mereka Andreas Luthe, yang saat itu sedang mengalami cedera.

Pelatih Union Urs Fischer mengatakan padanya untuk bersabar dalam menunggu kesempatan berikutnya. Fischer menjanjikan posisi untuknya bermain sebagai starting line-up, namun hal itu tidak kunjung terjadi.

Pemain 28 tahun itu mengatakan bahwa dirinya akan kembali ke Liverpool musim depan. Tidak ada pilihan lain untuk dirinya selain keluar dari Union Berlin.

“Tentu saja, ketika saya pindah, saya diberitahu bahwa saya akan bermain,”ujar Karius.


Baca Juga:


Ia mengatakan bahwa mulai pertengahan Juli nanti Ia sudah kembali bersama Liverpool. Saat ini kondisi jendela transfer sedang melambat karena pandemi, namun tetap membuka semua peluang hengkang kecuali bertahan di Union Berlin.

“Mulai 12 Juli, saya akan berada di Liverpool. Saya akan membiarkan semuanya terbuka dan akan membuat keputusan yang tepat untuk diri saya sendiri,”ungkapnya.

Karius juga mengatakan kalau masa depannya di Liverpool masih tanda tanya besar. Kembali ke Inggris bukan jaminan dirinya akan mendapatkan posisi utama di bawah asuhan Jurgen Klopp.

“Anda tidak boleh mengesampingkan apa pun. Tahun lalu saya pergi – dan saya akan pergi dua minggu kemudian karena hingga cedera di posisi penjaga gawang diakui di gawang Liverpool. Tapi saya tidak selalu ingin bergantung pada faktor seperti itu, Anda juga tidak ingin rekan Anda melakukan itu,” pungkasnya. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com