
Kelebihan dan Makna Dibalik Jersey Ketiga Timnas Indonesia
Vivagoal – Liga Indonesia – PSSI dan Mills baru saja merilis jersey ketiga Tim Nasional Indonesia pada Selasa (17/11) lalu. Lantas apa makna dibalik jersey ketiga skuad Garuda ini?
Jersey ketiga ini memiliki potongan mirip dengan jersey away dengan kerah. Bedanya, jersey ini dominan berwarna hitam dengan sentuhan warna emas.
Tak hanya itu, di bagian tengah jersey terdapat watermark lambang Pancasila dikelilingi garis segi lima berbentuk benteng pertahanan.
CEO PT Mitra Kreasi Garmen, Ahau, mengatakan peluncuran jersey ketiga timnas Indonesia Third mengangkat konsep lambang Garuda pada bagian besar di jersey. Dia juga mengklaim jersey ketiga ini punya teknologi yang lebih advance.
“Bagian depan jersey tampak lambang Garuda dikelilingi garis segilima, ini terbentuk dari teknik computerize knitting. Bagian leher bermodel kerah, dirajut dengan menggunakan benang halus sehingga lebih fleksibel di bagian leher.
“Bagian belakang jersey bagian atas terdapat tulisan PSSI berwarna emas, untuk bahan belakang dan lengan tetap menggunakan bahan seperti jersey home and away yakni technology extra light (super ringan).
Baca Juga:
- Liga 1 tak Jelas, Pemain Muda Persib Ingin Main di Luar…
- Jelang Piala Asia U-19, Timnas U-19 Punya Rekor Bagus Lawan Tim…
- Media Korea Bocorkan Jadwal TC Timnas U-19
- Ketum PSSI: Pemain Indonesia Harus Lebih Banyak Main ke Luar
“Adapun jersey ketiga timnas Indonesia player issue tetap menerapkan 6 teknologi terbaik yakni anti ultra violet, anti bacterial, breathable, mouisture wicking, anti static, extra light,” kata Ahau dikutip dari laman resmi PSSI.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com