Kontra Liverpool, Atletico Madrid Kembali Perkasa?
Sumber: voi.id

Kontra Liverpool, Atletico Madrid Kembali Perkasa?

Heri Susanto - October 19, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal La Liga – Pada matchday ketiga Liga Champions, Atletico Madrid bakal kwdatangan Liverpool pada laga yang dihelat di Wanda Metropolitano, Rabu (20/10) dini hari WIB. Los Rojiblancos selalu mendominasi laga kontra the Reds, mampukah hal tersebut terulang?

Atletico sukses memenangkan dual aga kontra Liverpool di babak 16 besar Liga Champions musim lalu. Di leg pertama, Atletico menang 1-0. Sementara kala bertandang ke Anfield, mereka mampu membungkam tuan rumah dengan skor 3-2. Mereka pun lolos ke fase berikutnya dengan agregat kemenangan 4-2.

Kini, kondisi berbeda tengah diperlihatkan Liverpool. The Reds belum pernah sekalipun tersentuh kekalahan di lintas kompetisi dalam 11 laga. Bahkan, dalam dua matchday UCL musim ini, mereka mampu mednulang enam angka hasil dari kemenangan kontra AC Milan dan FC Porto.

Di sisi lain, Atletico Madrid sudah pernah sekali kalah dalam 10 laga yang mereka mainkan di lintas kompetisi. Rinciannya, Los Colchoneros meraup enam kemenangan, dan tiga kali seri. Di ajang Liga Champions, mereka sudah mengepak empat angka hasil dari imbang melawan FC Porto dan menang 2-1 atas AC Milan.


Baca Juga:


“Ini adalah sebuah pertandingan yang sangat penting. Saya pikir tim dalam kondisi yang bagus,” ujar kiper Atletico Jan Oblak di laman resmi klub.  “Pertandingan melawan Liverpool selalu spektakuler. Mereka itu tim yang heba dengan pemain-pemain yang hebat.”

“Pertandingan-pertandingan melawan mereka selalu intens dan sulit. Pertandingan Hari Selasa tidak akan ada bedanya. Liverpool sedang dalam kondisi yang bagus, dan kami juga demikian. Sebuah pertandingan yang intens dan menarik menunggu – kami harus bermain sebaik mungkin dan merebut tiga poin.”

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com