Korbankan Trio Inter Milan, Conte Inginkan Pemain Ini
Vivagoal – Serie A – Pelatih Inter Milan, Antonio Conte dikabarkan akan menjual Trio pemain andalannya musim lalu yakni Radja Nainggolan, Joao Mario, dan Borja Valero demi mengejar gelandang Barcelona, Arturo Vidal.
Telah diketahui, Antonio Conte didapuk untuk menggantikan Luciano Spalletti pada bursa transfer musim panas ini. Sejak pra musim ini, dia telah membenahi skuadnya sedikit demi sedikit.
Klub Inter Milan mengharapkan juru taktik asal Italia tersebut mampu memimpin klub dalam perebutan gelar Serie A dan dapat bersaing di Liga Champions. Pasalnya, rekam jejak Inter Milan dan pengalamannya berada di atas rata-rata.
Baca Juga: Tak Terpakai di Inter, Nainggolan Bisa Balik ke Mantan Klub
Dilansir dari Calciomercato, bahwa Antonio Conte telah menyusun rencana untuk bereuni dengan salah satu eks pemainnya, yakni Arturo Vidal, dalam upaya membantu mewujudkan harapan klub tersebut.
Kendati demikian, eks manajer klub Juventus dan Chelsea itu telah siap mengorbankan Radja Nainggolan, Mario, dan Valero pada musim panas ini. Penjualan ini untuk memberi ruang dan mengumpulkan dana, serta merekrut gelandang Chile tersebut.
Conte dan Vidal telah mengenal satu sama lain, saat keduanya menjalankan tugas bersama di Juventus. Dan, Conte sangat ingin bereuni dengan Vidal untuk menambah soliditas, kekuatan, dan pengalaman di lini tengah Nerazzurri.
Antonio Conte dan Vidal sudah mengenal sejak lama. Tepatnya, ketika keduanya menjalankan tugas bersama di klub Juventus. Antonio Conte ingin menambah solidaritas sekaligus reuni untuk menunjukkan kekuatan dan pengalaman di lini tengah Inter Milan.
Persaingan untuk tempat reguler di lini tengah Barcelona akan semakin meningkat karena kedatangan Frenkie de Jong pada musim panas ini. Masih belum diketahui sampai saat ini apakah Vidal akan mempunyai peran penting untuk bermain di Camp Nou. Oleh karena itu, pindah ke Inter Milan bisa menjadi tawaran yang menarik untuk Vidal.
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com