Bukan di PSG, Ballon d'Or Ketujuh Messi Akan Disimpan di Barcelona?
Sumber: Bola.net

Statistik Luar Biasa Messi yang Membuatnya Raih Ballon d’Or

A Hendra - November 30, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLigue 1 – Ballon d’Or 2021 sudah resmi diserahkan kepada Lionel Messi. Sejumlah pro kontra muncul soal kemenangan Messi ini. Namun, statistik membuktikan Messi memang layak memenangi Bola Emas ketujuhnya.

Lionel Messi dinobatkan sebagai pemenang Ballon d’Or 2021 dalam seremoni yang digelar Chatelet Theatre, Paris, Selasa (30/11/2021) dinihari WIB. Messi berhasil meraih voting terbanyak di dalam daftar peringkat Ballon d’Or 2021 mengalahkan bomber Bayern Munich, Robert Lewandowski yang berada di urutan kedua dan Jorginho di posisi ketiga.

Menurut majalan France Football, pada dasarnya Ballon d’Or diperuntukkan bagi pemain yang menonjol secara individual dalam satu musim kalender. Merujuk pada tolok ukur itu, maka tidak ada alasan untuk Messi tidak memenangkan Ballon d’Or 2021.

Musim 2020/2021 kemarin memang tidak bisa dipungkiri Messi menjalani periode yang tidak begitu bagus. Bersama Barcelona, Messi hanya memenangi Copa del Rey. Sementara rivalnya Robert Lewandowski memenangkan gelar Bundesliga Jerman, Piala Super Jerman, Piala Dunia AntarKlub dan Piala Super Eropa.

Sedangkan Jorginho mampu memenangkan gelar Liga Champions bersama Chelsea dan trofi Piala Eropa 2020 dengan timnas Italia. Tapi ketajaman dan rekor yang dipecahkan Messi di benua biru tidak terbantahkan sepanjang tahun 2020 lalu.


Baca Juga:


Berdasarkan statistik yang dirangkum Opta, Messi terhitung mampu mengemas 48 gol di di level klub maupun timnas Argentina. Catatan terbanyak di antara semua pemain yang ada di lima liga top Eropa, bersanding dengan Robert Lewandowski.

Namun, Messi merupakan pemain yang paling banyak terlibat dalam proses terciptanya gol di satu klub dibanding semua pemain di lima liga top Eropa. Total, La Pulga mampu mengkreasikan hingga 18 assist untuk gol Barcelona.

Messi juga mengukir sebuah rekor baru dengan menjadi pemain Amerika Selatan pertama yang mampu menembus 80 gol di level internasional. Messi lalu memecahkan rekor top skor Liga Spanyol terbanyak sepanjang sejarah dengan meraih trofi kedelapan di musim l2020/21.

Hebatnya lagi, lima dari delapan gelar El Pichichi tersebut dimenangkan Messi secara beruntun. Ia hingga kini menjadi satu-satunya pemain yang mampu melakukan hal itu sepanjang sejarah sepakbola Spanyol.

Messi lalu jadi satu-satunya pemain di lima liga top Eropa yang bisa raih gelar topscorer sebanyak delapan kali di level domestik. Ia mengalahkan Legenda Bayern Munich, Gerd Mueller yang jadi top skor Bundesliga sebanyak tujuh kali.

Paling fenomenal adalah ketika Messi akhirnya mampu memberi titel untuk negaranya, Argentina usai menjuarai Copa America 2021. Tak main-main, Messi begitu menggila di ajang ter-akbar sepakbola Amerika Selatan dengan merebut gelar top skor (4 gol) dan assists terbanyak (5 assists)

Messi juga menjadi pemain dengan jumlah dribel tersukses sepanjang Copa America 2021 dengan 34 dribel sukses. Ditambah Ia jadi pemain dengan raihan man of the match terbanyak dalam satu kompetisi, yakni lima kali.

Dengan semua dukungan data diatas, Messi selayaknya memang pantas dinobatkan sebagai pemenang Ballon d’Or 2021, sebagai bola emas ketujuh-nya. Ia pun tercatat dalam sejarah sebagai peraih trofi Ballon d’Or terbanyak, melewati capaian sang rival utama, Ronaldo yang baru punya koleksi lima Ballon d’Or.

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com