Site icon Vivagoal.com

Matthijs de Ligt Jawab Kritik Dengan Gol

Barcelona Siapkan Strategi Tuk Boyong De Ligt dari Juventus

Sumber : Okezone

VivagoalSerie A – Matthijs de Ligt disorot tajam setelah Juventus gagal meraih kemenangan dalam empat laga beruntun. Bek asal Belanda itu lalu meresponnya dengan mencetak gol kemenangan Bianconeri ke gawang Spezia.

Sebelumnya, pada awal musim 2021/2022 ini, sorotan banyak mengarah kepada lini belakang Juventus setelah tak mampu menang dalam empat laga beruntun di ajang Serie A Italia. Usai ditahan imbang Udinese di pekan pertama, Juventus secara beruntun ditaklukkan Empoli dan Napoli. Mereka kemudian kembali imbang saat menjamu AC Milan akhir pekan kemarin.

Rentetan hasil minor tersebut mengindikasikan bahwa lini pertahanan Bianconeri memang sedang rapuh. Total, sudah ada delapan gol yang bersarang ke gawang Wojciech Szczesny dari empat laga tersebut. Matthijs de Ligt dituding gagal menunjukkan performa yang bagus seperti musim-musim sebelumnya.

Kurang impresif saat bertahan, kemampuan pemulihan penguasaan De Ligt juga dinilai berkurang pada awal musim ini dengan hanya 4.45. Di musim sebelumnya, bek 23 tahun itu rata-rata mencatatkan enam pemulihan per 90 menit.

Bukan cuma itu, kurangnya intensitas De Ligt membuat Juventus kebobolan dua gol dari Udinese dan Napoli, plus satu gol dari Empoli dengan AC Milan. Pergerakan mantan kapten Ajax Amsterdam tersebut tidak tampak meyakinkan, dengan hanya membuat rata-rata satu tekel per game.


Baca Juga:


Kondisi ini pun sempat memunculkan rumor bahwa jika tidak segera meningkatkan performanya di laga-laga selanjutnya, Juventus mengancam akan merekrut seorang bek baru pada bursa paruh musim, Januari mendatang. Mino Raiola selaku agen lantas memanaskan suasanan dengan menyebut kliennya siap pindah musim depan.

Tapi De Ligt mampu bereaksi cepat dengan banyaknya kritikan yang ditujukan kepadanya. Meski gagal menjaga gawang si Nyonya Tua meraih clean sheet, namun De Ligt mampu jadi penentu kemenangan timnya 3-2 saat menghadapi Spezia, Kamis (23/9) dinihari WIB dalam lanjutan Liga Italia di Stadion Alberto Picco.

“Saya selalu meningkatkan kualitas permainan. Itu normal jika saya mendapatkan kritik. Tapi bagi saya itu tidak terlalu penting karena saya hanya harus bekerja untuk meningkatkan kemampuan saya,” ucap De Ligt dikutip dari DAZN.

“Saya tidak akan membiarkan kritik mempengaruhi saya. Saya selalu berusaha untuk jadi lebih baik setiap harinya.” (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version