Meski Sudah Tampil Konsisten, Man United Diminta Datangkan Satu Atau Dua Pemain Lagi
Sumber: Utdreport

Meski Sudah Tampil Konsisten, Man United Diminta Datangkan Satu Atau Dua Pemain Lagi

Fido Moniaga - July 6, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Paul Scholes menyebut jika Manchester United membutuhkan sosok bek tengah yang tak hanya tampil apik namun juga ditakuti lawan seperti Jaap Stam dan Rio Ferdinand.

Manchester United perlahan mulai mampu menjaga konsistensi penampilan. Tercatat mereka berhasil menjaga catatan tak terkalahkan dalam beberapa laga terakhir mereka.

Namun demikian, Scholes melihat masih ada gap yang sangat besar antara United dan tim-tim juara sekelas Manchester city dan Liverpool. Tapi kini ia melihat jika mantan klubnya tersebut tak lagi butuh banyak pemain tambahan melihat komposisi yang sudah cukup apik.

“Perbedaannya jelas sekali terlihat. Lihat saja perbedaan poin dengan mereka. Manchester City saja tidak mampu menempel Liverpool. Dulu kita bicara 4-5 pemain yang harus dibeli Manchester United, tapi sekarang sepertinya mereka hanya butuh 2-3 saja,” kata Scholes kepada BBC Radio 5 Live.

Scholes menyebut jika United kini hanya butuh satu pemain untuk sektor penyerang. Mereka butuh pemain flamboyan yang bisa memberi perbedaan dalam permainan tim.


Baca Juga:



Tidak hanya itu, Scholes melihat bahwa lini pertahanan United masih butuh tambahan. Ia melihat kebutuhan pemain yang membuat lawan-lawan ketakutan ketika berhadapan dengan sosok pemain bertahan.

“Manchester United harus membeli penyerang tengah, yang flamboyan, haus di kotak penalti lawan. Lalu juga bek tengah sebagai rekan duet Harry Maguire,” kata Scholes lagi.

“Victor Lindelof sudah bagus, tapi Maguire itu suka lambat dan kalah duel lari dengan penyerang lawan. Makanya Manchester United harus punya stok bek lagi, seperti Rio Ferdinand atau Jaap Stam yang bisa bikin takut penyerang lawan,” kata Scholes menambahkan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com