Obrolan Vigo: Ansu Fati, Next Messi yang [Hampir] Gagal

Obrolan Vigo: Ansu Fati, Next Messi yang [Hampir] Gagal

Heri Susanto - August 29, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Berita Bola – Ansu Fati sempat digadang sebagai penerus kejayaan Lionel Messi di Barcelona. Sempat bersinar di awal, karirnya meredup perlahan lantaran masalah cedera. Hal tersebut hadir bahkan sebelum usianya mencapai 21 tahun.

Asa Barca terhadap performa prima sang pemain hadir pasca Messi meninggalkan klub lantaran Barcelona tak bisa mengontrak kembali La Pulga yang hengkang pada 2021. Pasca kepergiannya, Ansu Fati memiliki warisan yang lumayan besar, kontrak jangka panjang dengan klausul 1 miliar Euro dan didapuk sebagai nomor 10 teranyar klub.

Diberikannya sepasang privilase itu bukannya tanpa sebab. Fati memang merupakan winger yang bisa mengobrak-abrik pertahanan lawan melalui kecepatannya. Barca bahkan melupakan mereka memiliki Ousmane Dembele lantaran anak muda potensial ini menutupi kekurangan klub tanpa kehadiran pemain Prancis itu di lini depan.

Obrolan Vigo: Ansu Fati, Next Messi yang [Hampir] Gagal
Ansu Fati, Foto: dok Goal
Saat debut di 2019, ia memecahkan banyak rekor. Gol demi gol hadir dari kakinya. Pun demikian dengan rekor-rekor individu. Label sebagai Messi berikutnya pun tersemat. Namanya pernah tercatat sebagai pencetak gol termuda di ajang Liga Champions, pencetak gol termuda kedua untuk Timnas Spanyol hingga pencetak gol kedua termuda di ajang El Clasico.


Baca Juga:


Namun masalah cedera lutut, otot dan berbagai hal lain membuat dirinya seakan tenggelam dari apa yang dilakukannya empat tahun lalu. Potensi pensiun dini pun menghantui dirinya untuk saat ini. Cedera perdananya didapat pada 2020 lalu kala bersua dengan Real Betis.

Setelahnya, masalah penanganan cedera yang buruk membuat karirnya harus terhenti untuk sementara waktu. The Athletic mengklaim jika sang pemain harus mengalami pemulihan pada bagian robek ligamen. Cedera tersebut membuat penyembuhan diperlukan namun ahli bedah memilih untuk menjahitnya dan membuat lutut Fati meradang. Setelahnya, berbagai operasi lain sempat dijalaninya hingga 2022 kemarin.

Cedera memang merupakan momok yang menakutkan bagi pesepakbola. Hal tersebut merupakan resiko perkerjaan yang harus diterima para sineas lapangan hijau. Namun masalah lutut adalah cerita lain. Siapapun yang bisa kembali dari masalah tersebut dan tetap tampil prima adalah sebuah hal yang ajaib. Sayangnya, dewi fortuna sampai saat ini masih belum menghampiri Fati.

Fati sejatinya masih mampu bermain lagi. Ia memiliki dua gambaran dalam karirnya. Mengikuti jejak Ronaldo Nazario atau Francesco Totti. Keduanya sempat mengalami masalah pada lututnya namun memiliki perbedaan nasib kala pulih dari cedera.


Baca Juga:


R9 masih bermain namun ketajamannya tak lagi sama ketika ia belum cedera. Sementara Totti masih mampu tampil prima bersama AS Roma dan menolak tunduk pada keterpurukan lantaran masalah serupa. Fati jelas memiliki dua opsi seraya bersabar memulihkan performanya dan membuktikan diri main di tim utama.

Namanya sempat dikaitkan bakal hengkang lantaran Barca perlu melepas pemain dengan valuasi tinggi guna memastikan posisi mereka di lantai bursa aman. Situasi juga diperpanas dengan ayahnya, Bori Fati yang mengklaim jika anaknya jarang mendapatkan kesempatan bermain reguler di bawah Xavi Hernandez sehingga hal tersebut membuat performanya belum jua kembali.

Obrolan Vigo: Ansu Fati, Next Messi yang [Hampir] Gagal
Sumber: Twitter barcacentre
Namun di tengah berbagai spekulasi tersebut, dirinya memilih bertahan seraya membuktikan diri jika ia belum benar-benar habis. Selain harus membuktikan diri kepada diri sendiri, kepergian Ousmane Dembele tak sepenuhnya memberi angin baginya. Pasalnya, Fati masih harus bersaing dengan Lamine Yamal guna mengunci satu spot di tim utama musim ini. Wonderkid asal Spanyol saat ini memang tengah menjadi buah bibir pasca aksi impresifnya di pekan-pekan awal LaLiga.

Fati masih memiliki kesempatan menjadi Next Messi andai selesai dengan masalah cedera, mengembalikan performanya seperti semula dan memulangkan Yamal kembali ke Barcelona B. Namun ada jalan panjang yang harus dilalui olehnya untuk mendulang kembali status tersebut. Kesempatan baginya akan tetap terbuka jika ia mampu memaksimalkan dengan baik dan mendulang status sebagai pemain nomor 10 terbaik di klub mengikuti jejak-jejak para sosok penting sebelumnya dan tak hanya memanaskan bangku cadangan.

Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com