Pemain Terbaik Liga 1 2019 Ingin Akhiri Sepak Bola di Indonesia
Vivagoal – Liga Indonesia – Renan Silva, pemain andalan Bhayangkara FC tampaknya sangat jatuh cinta kepada negara Indonesia. Ia bahkan memiliki keinginan untuk mencatatkan sejarah dan dan ingin mengakhiri karir sepakbolanya di Indonesia.
Hal ini seakan-akan membuat mantan pemain Persija Jakarta tersebut sudah jatuh cinta dengan negeri ini. Ia mendapatkan sambutan yang baik saat pertama kali berada di Nusantara ini.
Awal mula karir renan Silva berada di Indonesia yaitu bermain di klub Persija Jakarta. Saat berada di sana, suporter The Jakmania memberikan sambutan hangat kepadanya. Pasalnya, Renan juga berhasil memberikan trofi juara Liga 1 2018 bersama Persija Jakarta.
Usai dari Tim Macan Kemayoran, ia berlabuh ke Borneo FC. Di sana, ia juga tampil sangat maksimal dengan berhasil meraih trophy individu sebagai pemain terbaik Liga 1 2019.
Baca Juga:
- Kembali ke Indonesia, Mesin Gol Persib Tak Sabar Berkompetisi
- Meski Tanpa Megabintang, Madrid Tetap Berpeluang Tekuk Manchester City
- Terungkap, Hanif Sjahbandi Ogah Teken Kontrak Bila Tidak Ada Sosok Ini…
- Ruggeri: Pique Bek Kelas Dua, Jika Main di Luar Barca,
Meskipun, memiliki catatan yang cukup apik dan serangkaian gelar yang telah diraih di Indonesia, ia pun masih ih belum puas dan ingin mencatatkan sejarah di Liga 1.
“Saya mengharapkan bahwa bisa membuat catatan sejarah tersendiri di negeri Indonesia. Ini merupakan negara yang sudah saya cintai dan mereka menyambut saya dengan cinta serta kasih sayang yang tidak ada duanya,” jelas mantan pemain asal Borneo FC.
“Saya juga memiliki harapan bisa berada di sini selama bertahun-tahun dan mengakhiri karir sepakbola saya di Indonesia,” pungkasnya.
Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com