Persebaya vs PSS Sleman: Prediksi dan Link Live Streaming
PSS Sleman vs Persebaya – Vivagoal

Persebaya vs PS Sleman: Prediksi dan Link Live Streaming

Catrine Mega - April 6, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Persebaya akan menghadapi PSS Sleman di laga keempat Grup CPiala Menpora 2021. Persebaya masih memimpin klasemen sementara dan PSS berada di peringkat ketiga. 

Mengantongi empat poin, PSS masih memiliki peluang untuk lolos. Dengan catatan mereka bisa memenangkan laga kontra Bajul Ijo di Stadion Si Jalak Harupa Rabu (7/4) besok.

Pelatih Persebaya, Aji Santoso mengaku bahwa dirinya harus cermat dalam memutuskan jadwal latihan timnya. Ia tidak ingin adanya cedera dalam laga krusial melawan PSS nanti.

“Hari ini pemain yang kemarin bermain full hanya recovery. Kalau yang lain tetap latihan normal. Tadi kita berikan menu complex training. Biar kondisi terjaga dan materi taktikal juga tetap masuk,”  ungkap Aji di laman resmi Persebaya.id.

Aji mengaku bahwa anak asuhnya tidak boleh memandang sebelah mata lawan yang dihadapinya. Meski dipastikan lolos, ia berharap Persebaya tetap mencari tiga poin di laga terakhir di grup C. 

“Meski sudah lolos kita tidak mungkin leha-leha. Kita tetap fight untuk menang. Ini juga sebagai ujian pemain. Kalau mereka bisa terus memberikan yang terbaik saat dipasang, bukan tidak mungkin dia akan terus menempati posisinya sebagai starter. Hitung-hitung persiapan sebelum liga,”  pungkasnya.

Sementara PSS terus meningkatkan kemampuan mereka dari segi taktikal. Dalam wawancara terakhir dengan pemain belakang Mario Maslac, PSS sepertinya terus meningkatkan kerjasama tim dengan latihan dari segi taktikal.


Baca Juga:


“Hari ini dalam latihan kami diberikan materi taktis, yang bertujuan supaya kami bisa saling mengenal sebagai satu tim, dan juga untuk meningkatkan permainan,”  ungkap Mario di web resmi klub.

Mario mengatakan bahwa saat ini PSS sangat berfokus untuk meraih kemenangan dari Persebaya Surabaya. Kemenangan ini merupakan penentu apakah mereka lolos atau tidak ke babak 8 besar nanti.

“Saat ini kami fokus maksimal pada pertandingan dengan Persebaya. Kami tahu apa yang menanti kami, jadi kami bersiap. Saya berharap PSS akan keluar sebagai pemenang, dan dapat membawa kegembiraan bagi Sleman Fans,”  Ungkap Mario.

 Link Live Streaming

Laga antara Persebaya vs PSS Sleman disiarkan langsung oleh Indosiar pada Rabu (7/4/2021) sore WIB, pertandingan juga bisa disaksikan melalui live streaming di kanal Vidio. (ARI).

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com