Prediksi Matchday Pertama Champions League: Siapa Diunggulkan?

Prediksi Matchday Pertama Champions League: Siapa Diunggulkan?

Heri Susanto - September 16, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Champions Liga Champions musim 2019/2020 akan dimulai tengah pekan ini. Para raksasa Eropa pun siap bersaing kembali guna buktikan diri sebagai tim nomor satu di kompetisi tertinggi di benua biru itu.

Setelah partai final di Wanda Metropolitano 1 Juni lalu yang sukses dimenangi Liverpool, butuh waktu sekitar tiga bulan buat para klub top merasakan kembali atmosfer kompetisi terelit di Eropa ini.

Liverpool tentu akan mendapat tantangan besar dari tim-tim kuat lainnya. Barcelona, Real Madrid, Bayern Munchen, Paris Saint-Germain, dan Atletico Madrid adalah beberapa klub yang berambisi bisa mengkudeta The Reds dari singgasana juara.

Keseriusan tim-tim yang disebut di atas dapat dilihat dari pergerakan masif mereka di bursa transfer. Ratusan juta Euro sudah diinvestasikan tim tersebut guna berbicara banyak di Liga Champions. Liverpool, sang juara bertahan akan memulai laga perdananya dengan bertandang ke San Paolo, markas Napoli pada Rabu (18/9) dini hari WIB.

Pada musim lalu, Liverpool takluk 0-1 di San Paulo berkat gol tunggal Lorenzo Insigne di menit akhir setelah terus digempur selama 90 menit oleh Napoli. Tentunya, armada asuhan Jurgen Klopp tak ingin hal yang sama terulang kembali..

Di sisi lain, Barcelona selaku favorit juara akan bertandang ke markas Borussia Dortmund, Rabu (18/9). Produktivitas gol Dortmund begitu tinggi di ajang Bundesliga musim ini harus diwaspadai Barca yang masih rapuh di lini belakang.

[irp]

Sementara itu, Real Madrid yang kehilangan mahkotanya musim lalu, tentu ingin kembali menguasai Eropa. Ujian berat pun harus mereka hadapi di matchday pertama dengan menyambangi Parc des Princes tuk menghadapi raksasa Ligue 1 Prancis, Paris Saint-Germain.

Atletico Madrid yang menggelontorkan dana sebesar 247 juta euro atau setara Rp 3,84 triliun tuk memboyong enam pemain bintang akan mendapat tantangan dari favorit juara lainnya, Juventus. Los Colchoneros tentu ingin membalas kekalahan yang mereka dapat musim lalu, usai disingkirkan di babak 16 besar dengan agregat 3-2.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com