Ronaldo, Raja Supercoppa di Empat Negara Berbeda

Ronaldo, Raja Supercoppa di Empat Negara Berbeda

Stephen - January 17, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalSerie A – Keberhasilan Ronaldo mengantar Juve memenangi Supercoppa Italiana dini hari tadi membuatnya berhasil meraih trofi serupa dengan empat tim berbeda di empat negara berbeda.

Juventus baru saja merengkuh gelar juara Supercoppa Italiana 2018 usai menang atas AC Milan. Pada laga yang digelar di Stadion King Abdullah, Arab Saudi, Kamis (17/1) dini hari WIB, Juve menang tipis dengan skor 1-0.

Adalah Cristiano Ronaldo yang berhasil menjadi pembeda di laga tersebut dengan gol tunggalnya di menit 61. Trofi satu ini sekaligus menjadi trofi perdana CR7 setelah bergabung di awal musim 2018/19.

Gelar Supercoppa Italiana sekaligus menambah koleksi trofi selama berkarir di dunia sepakbola profesionalnya. Menariknya, Ronaldo berhasil mencatatkan diri sebagai pemain dengan koleksi trofi Supercoppa dengan empat klub yang berbeda dan di negara yang berbeda seperti dikutip dari B/R Football.

Gelar Supercoppa pertama diraih oleh Ronaldo pada tahun 2002 silam, saat itu dirinya masih bermain untuk raksasa Portugal, Sporting Lisbon. Kala itu, Sporting menang dengan skor 5-1 atas Leixoes, hanya saja Ronaldo masuk dalam skuat tapi tidak dimainkan.

[irp]

Berikutnya, Ronaldo memenangkan Community Shield bersama Manchester United di tahun 2007. Pada laga final, United mengalahkan Chelsea lewat drama adu penalti. Saat itu Ronaldo sudah mulai dipercaya dan bermain selama 90 menit.

Dua gelar Supercoppa berikutnya didapatkan Ronaldo saat berseragam Real Madrid. Gelar pertama diraih pada edisi 2012 sementara gelar kedua baru diraih kembali pada tahun 2017. Lawan yang dikalahkan Madrid pada dua kesempatan itu adalah rival abadi mereka, Barcelona.

Bagi Juventus sendiri raihan trofi satu ini menempatkan mereka sebagai klub dengan raihan piala Supercoppa Italiana terbanyak dalam sejarah. Kemenangan atas Milan itu membuat “Si Nyonya Tua” kini sudah mengoleksi total delapan trofi.

Di peringkat kedua ada AC Milan yang sudah mengoleksi tujuh trofi disusul oleh Inter Milan dengan lima trofi. Setelah itu ada Lazio dengan empat gelar. Napoli dan Roma kemudian menyusul dengan dua trofi juara.

Selalu update berita bola terkini seputar Serie A Italia hanya di vivagoal.com