Piala Dunia 2022

Selain Argentina, Prancis, Brasil dan Inggris Punya Peluang Jadi Juara Dunia

Rizal Saleh - November 16, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalPiala Dunia 2022  – Gelaran Piala Dunia 2022 hanya tinggal menghitung hari saja. Beberapa negara diprediksi akan melaju jauh, khususnya tim-tim yang dihuni oleh pemain-pemain terbaik. 

Salah satu pemain terbaik dunia, Lionel Messi, lantas buka suara soal persaingan juara di Piala Dunia yang akan digelar di Qatar pada 20 November nanti. Menurutnya, akan ada kejutan terjadi di putaran final nanti. 


Baca Juga:


“Ketika kita membicarakan soal kandidat, saya pikir di setiap turnamen adalah sama, akan ada beberapa kejutan,” kata Messi dikutip dari laman resmi FIFA. 

Meski percaya akan kejutan, tapi diakui Messi negara-negara dengan tradisi sepak bola akan menjadi raja di turnamen nanti. Brasil, Prancis dan Inggris dipercaya menjadi saingan Argentina dalam perburuan gelar. 

Argentina Difavoritkan Juara, Lionel Messi: Kami Tak Boleh Buru-Buru Terbuai
Sumber: bola.okezone.com

“Tapi secara umum, tim besar adalah kandidatnya. Tapi jika harus memilih satu tim dari keseluruhan peserta, saya pikir Brasil, Prancis dan Inggris hari ini secara kualitas berada di atas yang lain,” tambah Messi 

“Tapi Piala Dunia selalu tidak mudah dan semua bisa terjadi.” 

Argentina sendiri bakal memulai perjalannya di Piala Dunia 2022 dengan berhadapan dengan Saudi Arabia. Pertandingan pertama Grup C tersebut akan berlangsung di Lusail Stadium pada 22 November mendatang. 

Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com