Striker Barcelona Bakal Hengkang ke MLS?

Selama 22 Bulan, Barcelona Tidak Pernah Gagal Buat Gol di Camp Nou

Fachrizal Wicaksono - October 3, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga ChampionsBarcelona berhasil mencoreng rekor tidak terkalahkan Inter Milan musim ini usai menang dengan skor 2-1 di matchday ke-2 Liga Champions.

Hasil ini sekaligus memperpanjang rekor apik Barca yang selalu bisa mencetak gol jika bermain di Camp Nou dalam 22 bulan terakhir.

Berdasarkan catatan dari Marca, setelah ditelusuri, ternyata Inter Milan memang sulit untuk bisa keluar dari Camp Nou tanpa melihat gawangnya kebobolan. Pasalnya, Barcelona tercatat sudah tidak pernah puasa gol dalam satu pertandingan yang dilakoni di Camp Nou dalam durasi waktu 22 bulan terakhir.

Dengan dua gol Barcelona yang diborong Luis Suarez di laga semalam, kian memperpanjang catatan impresif anak-anak Catalan jika bertanding di Camp Nou. Kali terakhir Blaugrana gagal membuat gol di Camp Nou terjadi pada 19 April 2017 silam saat ditahan imbang 0-0 oleh Juventus.

Baca Juga: Meski Kalah, Inter Berhasil Patahkan Kutukan Di Camp Nou

Tapi setelah itu, Los Cules yang sudah memainkan 32 pertandingan di Camp Nou pada kompetisi Eropa, sejauh ini selalu sukses meraih kemenangan dengan total 29 kali menang. Rekor ini kian mengerikan jika merujuk pada catatan gol Barcelona jika bermain di kandang.

Dari 32 aksinya bermain di hadapan para suporternya, Barcelona selalu tampil menggila dengan mencetak kemenangan minimal dua gol atau lebih. Total hingga saat ini sudah ada 96 gol yang mereka cetak ke gawang lawan, yang artinya rata-rata Messi dkk bikin tiga gol per pertandingan di Camp Nou.

Sebagai informasi, kali terakhir Barcelona menelan kekalahan di Camp Nou pada ajang Liga Champions terjadi pada musim 2012/2013. Di leg kedua semifinal kontra Bayern Munchen, Barca dilibas 0-3 dan tersingkir dengan agregat 0-7 setelah di Munich dibantai 4-0.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com