Senegal vs Tanjung Verde: Kondisi Terbaru Sadio Mane
Foto: Instagram Sadio Mane

Senegal vs Tanjung Verde: Kondisi Terbaru Sadio Mane

Dimas Sembada - January 26, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Berita Bola – Senegal sukses meraih kemanangan di 16 besar Piala Afrika 2021. Kemenangan di laga Senegal vs Tanjung Verde harus dibayar mahal dengan cederanya Sadio Mane. 

Pertandingan antar kedua kesebelasan sejatinya berjalan sengit. Skor kacamata bertahan hingga turun minum.

Namun, petaka di mulai pada menit ke-53, Sadio Mane yang menerima bola lambung sodoran Edouardo Mendy terlibat kontak fisik. Berlari menyongsong bola, Mane beradu dengan kiper tanjung Verde, Vozinha.


Terjadi benturan kepala, Mane langsung terkapar, sementara Vozinha seolah limbung. Atas inisiden ini, Vozinha diganjar kartu merah oleh sang pengadil. Sementara Mane masih bisa melanjutkan pertandingan.

Sepuluh menit berselang, bintang Liverpool tersebut membuka keunggulan. Bermula dari tendangan penjuru, Mane mampu memanfaatkan bola liar.


Baca Juga: 


Namun demikian, Mane tak bisa menuntaskan pertandingan. Menit ke-70 sang pemain harus ditarik dan dilarikan ke rumah sakit.

Senegal sendiri menutup pertandingan dengan kemenangan 2-0. Bamba Dieng menggandakan keunggulan tepat pada injury time. 

Kondisi Sadio Mane

Dilarikannya Mane ke rumah sakit jelas mengundang banyak atensi. Pasalnya, jasa Mane masih sangat dibutuhkan bagi Liverpool dan Senegal.

Sadio Mane Diancam Santet Jelang Piala Afrika, Bintang Liverpool Tidak Gentar
Foto: Indonesia Liverpool

Tapi demikian, baru-baru ini, si pemain baru saja memberikan update soal kondisinya. Mane terlihat jauh lebih baik setelah mengunggah foto bersama Vozinha di rumah sakit.

“Senegal vs Cape Verde, di lapangan, di rumah sakit. Alhamdullilah, semua baik-baik saja, terima kasih atas semua pesan,” tulis Sadio Mane dalam unggahan instagramnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com