Vivagoal – Serie A – Jose Mourinho tak kuasa menahan air matanya saat menyaksikan AS Roma juara UEFA Conference League. Pasalnya, trofi tersebut menjadi yang pertama kalinya dimenangkan Giallorossi di level kompetisi Eropa.
AS Roma berhasil keluar sebagai juara UEFA Conference League musim 2021/2022 usai mengatasi perlawanan wakil Belanda, Feyenoord. Bertanding di partai final yang dihelat di Air Albania Stadium, Kamis (26/5) dinihari WIB, Giallorossi menang 1-0 lewat gol tunggal Nicolo Zaniolo.
Keberhasilan merengkuh trofi UEFA Conference League secara otomatis memutus puasa gelar AS Roma yang sudah berlangsung selama 14 tahun. Kali terakhir Serigala Ibu Kota bisa mengangkat trofi juara terjadi pada final Coppa Italia 2007/2008 dengan menumbangkan Inter Milan 2-1 di laga puncak.
😃 Coach and Captain! 🐺
#ASRoma #UECLfinal pic.twitter.com/IEWNjwLChn— AS Roma English (@ASRomaEN) May 26, 2022
Setelahnya, lemari trofi AS Roma terus terkunci rapat. Semakin bikin pencapaian AS Roma kali ini terasa lebih spesial adalah karena gelar UEFA Conference League merupakan trofi pertama mereka di level Eropa.
Selain itu, final UEFA Conference League ini merupakan penampilan ketiga AS Roma di final kompetisi Eropa, namun yang pertama dalam 31 tahun terakhir.
Baca Juga:
- Pecahkan Rekor Eropa, Mourinho Tak Mau Dijuluki The Special One
- Spesialis Laga Final, Mourinho Bisa Bawa Roma Juara Liga Konferensi?
- Rekor Pertemuan AS Roma vs Feyenoord di Eropa
- Trofi Liga Konferesi Sempurnakan Musim Tammy Abraham
Berkaca pada hal itu semua, tak heran jika Jose Mourinho AS Roma menangis haru usai Tammy Abraham dkk memastikan gelar UEFA Conference League. Apalagi, Roma menjadi klub pertama yang bisa menjuarai turnamen ini. (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com