Thomas Doll Akan Rotasi Pemain Persija Saat Bersua Persik Kediri
Vivagoal – Liga Indonesia – Persija Jakarta akan menghadapi Persik Kediri di lanjutan pekan ke-13 BRI Liga 1, Sabtu (10/12) sore WIB.
Padatnya jadwal yang tersaji di sisa paruh pertama musim kompetisi ini diakui Thomas Doll bukan merupakan masalah yang besar bagi para pemainnya.
“Sebetulnya untuk bermain dengan jadwal yang padat tidak masalah. Namun karena kondisinya sekarang kami sudah tidak bertanding di Liga selama 11 pekan, hal itu membuat keadaan lebih sulit,” tutur Thomas Doll, dilansir dari situs resmi klub
Usai bermain kontra Borneo FC hari Selasa (6/12) lalu, Thomas Doll mengakui bahwa ia akan melakukan beberapa rotasi pemain untuk menjaga kebugaran timnya dalam laga mendatang.
Baca juga:
- Widodo Soroti Buruknya Finishing Bhayangkara FC Saat Bersua Bali United
- Bungkam Persita, PSM Makassar Makin Kokoh di Puncak Klasemen Sementara BRI Liga 1
- Luis Milla Janji Tampil Maksimal Ketika Bersua Persebaya Surabaya
- Taklukkan Bhayangkara FC, Bali United Pepet PSM di Puncak Klasemen
“Kami harus berhati-hati dalam memilih pemain. Pemain seperti Nico (Saputro) dan Frengky (Missa) mungkin sudah mendapatkan menit bermain melawan Borneo, tapi untuk pemain lainnya harus menunggu di laga selanjutnya,” ucap pelatih asal Jerman tersebut.
“Pemain sepak bola profesional biasanya pasti tidak memiliki masalah untuk bermain dengan jeda 3-4 hari. Yang penting bagaimana proses pemulihan dilakukan,” lanjutnya.
Data Head to Head kedua tim jelang laga malam nanti 📊#PersijaDay #BRILiga1 #ToTheNextLevel #BelieveIn12 #PersijaJakarta pic.twitter.com/uW2kT1cV05
— Persija Jakarta (@Persija_Jkt) December 10, 2022
Macan Kemayoran berhasil melanjutkan tren positif mereka di Liga 1 dengan meraih kemenangan saat jumpa Borneo. Menghadapi Persik yang duduk di dasar klasmen, Thomas Doll tentunya berharap pemainnya bisa mendominasi pertandingan sore WIB nanti.
“Kalau kami memiliki penguasaan bola lebih tinggi saat bermain, kami tidak perlu banyak berlarian di lapangan. Maka dari itu menurut saya bagus jika kami bisa lakukan hal tersebut. Jika mampu menguasai bola maka akan mengalir dengan mudah dari pemain ke pemain lainnya,” kata Thomas Doll.
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com