Untuk Dapatkan Bintang Salzburg, Leeds Harus Kembali Bersaing dengan “Musuh Lama”
Sumber: Harian Haluan

Untuk Dapatkan Bintang Salzburg, Leeds Harus Kembali Bersaing dengan “Musuh Lama”

Rizal Saleh - September 22, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Leeds United dilaporkan tertarik mengamankan bintang RB Salzburg, Noah Okafor. Namun mereka harus kembali bersua dengan musuh lama, AC Milan yang juga menaruh minat kepada pemain asal Swiss.

Fans Leeds United bisa dibilang lumayan kecewa lantaran timnya tak mendapatkan pemain ayng bisa menggaransi gol di bursa musim panas kemarin. Padahal, mereka semapt dikaitkan dengan beberapa nama incaran.

Sebelumnya, Leeds ngebet mendatangkan Charles De Ketelaere dari Club Brugge. Bahkan, pemilik klub, Andrea Radrizanni mengklaim jika pemian asal Belgia merupakan sosok yang menjadi prioritas mereka di bursa kemarin. Bahkan, Leeds sudah membuka penawaran di angka 34 juta Euro.


Baca Juga:


Namun, pemain asal Belgia menolak tawaran Leeds dan memilih bergabung dengan AC Milan. Hal tersebut membuat mereka kecewa. Kini, menurut laporan the boot room, seperti diwartkaan Calciomercato, untuk mendatangkan Okafor, merekakembali harus bersaing dengan AC Milan.

Leeds masih ingin mencari pemain baru guna memperdalam lini depan mereka. Hal yang sama terjadi pada Milan lantaran mereka tak bisa terlalu menggantungkan produktivitas pada Olivier Giroud. Pasalnya, pemain asal Prancis sudah tergerus usia.

Sejauh ini, Okafor sudah mengepak 7 gol serta dua assist dalam 12 laga yang dimainkan di lintas kompetisi pada musim ini. Sejak gabung dengan Salzburg dari Basel pada 2020 lalu, ia telah mendulang 31 gol dan 20 assist dalam 90 laga di berbagai ajang.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com