Liga Champions

5 Pemain Afrika yang Berjaya di Liga Champions

Dimas Sembada - October 20, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal 5 Fakta – Musim baru Liga Champions akan kembali bergulir. Deretan klub-klub Eropa dengan pemain-pemain terbaik bakal bertarung untuk meraih kejayaan di Benua Biru. 

Ketatnya persaingan di Liga Champions, membuat jutaan pasang mata selalu menantikan aksi-aksi para pesepakbola idaman. Mengingat UCL kerap jadi ajang unjuk gigi pemain-pemain dari  tim-tim elit Eropa.

Cristiano Ronaldo punya rekor sebagai pencetak gol terbanyak turnamen ini.  Park Ji-Sung juga memegang titel sebagai pemain Asia pertama yang berhasil mengangkat Si Kuping Besar.

Tapi jangan lupakan aksi-aksi pemain asal Afrika di Liga Champions. Beberapa sukses memecahkan rekor, sebagain lain punya peran sentral saat sebuah klub menjuarai Liga Champion.

Kali ini, Vivagoal mengulas 5 Fakta soal pemain Afrika yang pernah berjaya dan mungkin tak terlupakan di sepanjang gelaran liga Champions. Berikut daftarnya:

1. Bruce Grobbelaar

Bruce Liverpool

Liverpool ternyata pernah punya pemain Afrika sukses jauh sebelum era Mohammad Salah dan Sadio Mane. Kiper asal Zimbabwe, Bruce Grobbelaar, layak masuk daftar pemain Afrika tersukses di Liga Champions.

Dikutip dari Goal, Bruce meraih banyak kesuksesan selama membela Liverpool. Enam trofi Liga Inggris, tiga FA Cup, dan gelar Piala Eropa disumbangkan Bruce.

Dia berhasil menjadi orang Afrika pertama yang sukses mengangkat trofi Piala Eropa setelah berhasil mengantar The Reds mengalahkan AS Roma di partai puncak European Cup 1984 lewat drama adu penalti.

Dalam pertandingan itu pula, Bruce dijuluki si kaki spagheti karena kemampuannya mengalihkan perhatian para algojo penalti lawan.

2.Didier Drogba

Drogba
Foto: Yahoo Sports

Chelsea, pernah menjadi klub yang amat disegani di kompetisi Eropa. Kala itu, penyerang asal Pantai Gading, Didier Drogba, jadi kunci kesuksesan The Blues.

Selama merumput di Stamford Bridge, Drogba memegang peran vital. Di kompetisi domestik, gelar Liga Inggris dan empat trofi Piala FA, berhasil diboyongnya.

Momen terbaik Drogba datang di Liga Champions musim 2011/12. Di partai final, sang pemain sukses menjebol gawang Bayern Munchen untuk menyamakan kedudukan dan memaksakan hasil imbang di waktu normal.


Baca Juga: 


Chelsea akhirnya menggagahi Bayern Munchen lewat drama adu penalti sekaligus mengamankan Si Kuping Besar untuk keempat kalinya.