Diam-diam PSG Terus Pantau Gelandang Andalan Chelsea
Vivagoal – Ligue 1 – Klub kaya raya Prancis, Paris Saint-Germain dikabarkan sangat serius ingin mendatangkan gelandang Chelsea, N’Golo Kante pada bursa transfer musim panas tahun depan. Les Parisiens disebut terus memantau situasi Kante bersama The Blues saat ini.
Jurnalis transfer, Fabrizio Romano mengatakan bahwa nama N’Golo Kante menjadi salah satu pemain yang cukup laris menjadi incaran banyak tim besar. Menurutnya, satu tim yang diam-diam mengamati gerak-gerik Kante adalah raksasa Prancis, Paris Saint-Germain.
“Saat ini ada banyak klub-klub top yang berburu gelandang baru. Jadi pemain-pemain sekaliber (N’Golo) Kante bakal laris manis di bursa transfer musim panas tahun depan,” kata Romano dikutip dari TalkChelsea.
“Satu yang saya tahu, PSG dan beberapa klub lain sedang tertarik padanya (Kante). Jadi kita lihat apa yang akan terjadi nanti,” jelas Romano.
Meski demikian, Fabrizio Romano memastikan Chelsea tak akan ragu memberi N’Golo Kante perpanjangan kontrak. Padahal masa kerja gelandang asal Prancis tersebut sejatinya baru akan habis dua tahun lagi hingga Juni 2023 mendatang.
Baca Juga:
- Fix! Laga Kontra Saint-Etienne Jadi Ajang Debut Sergio Ramos di PSG
- Keberadaan Messi Malah Rusak Gaya Main PSG
- Dear Pochettino, Melatih PSG Tidak Mudah, Pindah Saja ke Man United
- Tekanan di PSG Sangat Besar, Pochettino Tak Akan Sanggup
Menurut Romano, Chelsea bermaksud melakukan itu agar situasi sang pemain lebih aman dari gangguan klub-klub top Eropa seperti PSG. Tapi terkait situasi perpanjangan kontrak Kante, pakar transfer asal Italia itu memastikan bahwa kedua belah pihak belum ada pembicaraan soal tersebut.
“Kante dan Chelsea saat ini tidak membicarakan kontrak baru sekarang,” sambung Romano.
“Tapi saya pikir mereka akan memberi kontrak baru buat Kante, dan itu masuk sebagai salah satu agenda Chelsea. Mereka jelas masih punya rencana jangka panjang untuk Kante.” (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com