PSCS Cilacap

Alasan Kuat PSCS Cilacap Tolak Keras Kompetisi Liga 2 Dilanjutkan

Fachrizal Wicaksono - June 1, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – PSCS Cilacap, salah satu klub Liga 2 sangat ingin menghentikan kompetisi kasta kedua Liga Indonesia musim ini. Hal tersebut dikarenakan pandemi virus Corona masih belum mereda di seluruh wilayah Indonesia.

Bambang Tujiatno selaku manajer PSCS Cilacap menilai alasan pertama tidak ingin melanjutkan adalah mayoritas klub dari Liga 2 menginginkan untuk menghentikan kompetisi sementara waktu.

“Ada kurang lebih 80 persen menginginkan kompetisi pada musim ini supaya dihentikan karena kondisi masih belum reda. Termasuk kami yang tidak menyetujui bila kompetisi harus dilanjutkan kembali. Banyak pertimbangan yang harus kami putuskan,” ucap Bambang kepada media.


Baca Juga: 


Pihak manajemen PSCS menilai bahwa akan ada masalah lain bila kompetisi tetap berlanjut. Ia menuturkan akomodasi dan transportasi akan menjadi masalah terlebih banyak daerah yang masih menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

“Masalah lain bila kompetisi tetap dilanjutkan adalah transportasi yang akan menjadi di Kendal yang serius. Saat ini, akses yang belum maksimal terkait penerbangan maupun jalur darat,” jelasnya.

Kendati demikian, pria yang kerap disapa Bambang tersebut sangat mengapresiasi kepada ada beberapa klub yang ingin melanjutkan kompetisi seperti PSM Jogjakarta, Sulut United, Persis Solo dan Badak Lampung FC.

“Bila terpaksa dilanjutkan maka pembiayaan yang cukup besar untuk mematuhi protokol kesehatan terkait virus Corona akan membuat beban manajemen klub bertambah. Mengikuti aturan tersebut biayanya cukup mahal dan harus dilakukan kembali untuk laga berikutnya,” jelasnya.

Selalu update berita terbaru seputar Bola Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com