Serie A Italia

Alasan Kuat Serie A Berakhir Lebih Cepat

Fachrizal Wicaksono - March 30, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Serie A – Pemerintah Italia sebelumnya memutuskan untuk menunda Serie A hingga April karena Corona. Namun melihat situasi yang belum kondusif, besar kemungkinan Serie A tidak akan dilanjutkan musim ini.

Jumlah korban virus Corona yang terus bertambah membuat Italia kelimpungan. Pemerintah melakukan segala cara untuk menekan angka penyebaran namun sampai saat ini masih belum ada perkembangan signifikan kendati semua sudah sedikit lebih baik.

Situasi pelik tersebut juga berimbas pada Serie A. Pihak penyelenggara sebelumnya mengatakan rencana untuk tetap melanjutkan musim ini. Namun Kepala Asosiasi Pesepakbola Italia (AIC), Damiano Tommasi, melihat adanya ancaman besar dalam situasi ini. Ancaman tersebut adalah Serie A musim 2019/20 harus dihentikan lebih dini.

“Akan ada pertimbangan tambahan di atas meja besok, jika dibandingkan dengan pekan sebelumnya, karena setelah perkataan dari menteri Spadafora, ada kekhawatiran bahwa musim akan berakhir di sini,” ujarnya ke ANSA dilansir dari Football Italia.

“Oleh karenanya, penting untuk mengganjal permasalahan untuk mengakhiri musim dari sudut pandang olahraga serta yang kontraktual; singkatnya, secara formal,” lanjut mantan pemain AS Roma tersebut.


Baca Juga:


Lebih lanjut Tommasi mengatakan jika situasi sulit yang terjadi saat ini akan membuat klub beradaptasi. Salah satu contoh adalah dengan memotong gaji para pemainnya seperti yang dilakukan oleh Juventus.

“Soal pemotongan gaji, kami melihat, jika memungkinkan akan menjadi solusi yang umum dilakukan semua klub. Juve bergerak lebih cepat, namun apa yang mereka lakukan tidak membuat kami terkejut,” tambahnya.

“Kami tahu soal itu dan merasa tidak merasa dilangkahi. Di antara hal-hall lainnya, Chiellini adalah penasihat kami. Jika tidak ada masalah antara klub dan pemain, kami tidak perlu mengintervensi,” pungkasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com